INDONESIATREN.COM - Seorang pria diduga pencuri helm berhasil di amankan oleh tukang parkir di Mie Gacoan Bintaro, Jalan Kesehatan Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Mengutip akun Instagram @jakartaselatan24jam, pria tersebut diketahui mencuri helm milik pengunjung pada hari Sabtu, 16 Desember 2023.
Selain itu, di dalam video yang di posting akun tersebut juga memperlihatkan tersangka yang diduga sedang di introgasi oleh tukang parkir dan korban.
"Dimana helm gua sekarang?," tanya korban kepada tersangka.
"Ada di apa, di kebayoran nanti diambil," jawab pelaku saat di introgasi.
"Di tempat siapa?," tanya tukang parkir kepada tersangka.
"Di babeh, babeh," ucap tersangka.
Sebelumnya, aksi pencurian helm yang dilakukan oleh pelaku sudah terekam oleh CCTV setempat, kemudian viral dan tersebar di media sosial.
Baca juga: Ini Cara Cerdik Agar Motor Aman dari Para Pencuri, Nomor 2 Sering Dilewatkan!
Di dalam rekaman CCTV itu, pelaku datang ke lahan parkir Mie Gacoan menggunakan motor tanpa helm di kepala dan kendaraanya.
Kemudian, modus tersangka terduga pelaku berhasil terjawab setelah ia mengambil helm yang berada di atas motor sebelahnya dan mengaitkan di kendaraan miliknya.
Namun pada saat pelaku hendak kembali beraksi mencuri helm di lahan parkir yang sama, aksinya berhasil digagalkan oleh tukang parkir.
“Pelaku datang kembali ke Gacoan Bintaro, jalan kesehatan untuk melakukan aksinya. Sebelum melakukan aksinya tukang parkir Gacoan sudah mengetahui ciri-ciri pelaku. Dan akhirnya diamankan oleh warga setempat” menurut keterangan dari akun Instagram @jakartaselatan24jam.
Tersangka berhasil ditangkap pada Selasa, 19 Desember 2023 malam oleh tukang parkir yang sudah hafal dengan wajah dan gerak-gerik pelaku.
Saat ini, tersangka sudah diamankan oleh pihak kepolisian. Kejadian ini, tidak luput dari komentar warganet yang geram dengan kelakuan terduga pelaku pencurian helm tersebut.
"Pinter banget lu bang KYT lu ga ambil njs lu ambil wkwkwk tau barang mahal yaak lu," tulis akun @muh_ahsan31.
"Ini yg gw takutkan klo ninggalin helm... Di bawa bawa kadang risih pasti ada yg nyinyir 'lebay bet di bawa bawa helm murah juga'," ketik akun @hudaalghifary.
Namun, ada juga warganet yang salah fokus dengan paras pelaku yang tampan.
"Masnya ganteng ngapain curi helm," ulas akun @adehariani.