INDONESIATREN.COM - Aksi tidak terpuji terjadi saat Debat Capres 2024. Pasalnya, ada seorang ibu-ibu meneriaki Anies Baswedan.
Pada unggahan Instagram @kabarnegri, ibu-ibu itu berteriak saat Anies berada di arena Debat Capres 2024 di Istora Senayan, Jakarta Pusat (Jakpus) pada Minggu, 7 Januari 2024.
Ketika itu, sesi Debat Capres 2024 ketiga mulai memanas tatkala para peserta menanggapi pernyataan satu sama lain.
Lalu, ibu yang mengenakan hijab hitam di bangku penonton, meneriaki Anies menggunakan kata-kata bernada merendahkan.
"Huuu.. bacot.. Anies Bacot," teriak ibu-ibu itu dalam video unggahan Instagram @kabarnegeri pada Senin, 8 Januari 2024.
Aksi ibu-ibu tersebut mengundang respons panitia pelaksana untuk bertindak.
Tak lama, panitia Debat Capres 2024 menghampiri si ibu dan menyuruhkan pindah tempat duduk.
Namun, ibu yang teriak itu tidak mau pindah dan ingin tetap duduk di tempat itu.
"Memang etik itu mulainya dari kepala, kalau kepala tidak mengikuti etika apalagi dibawahnya," keterangan dalam video.
Dengan kejadian video yang di posting pada Senin 8 Januari 2024, banyak beberapa warganet yang berkomentar.
"semoga ibu lihat videonya beredar biar sadar kalau itu memalukan," kata akun @diuannahar.
"Walau bukan pendukung salah satu paslon tadi ga ber etika apalagi teriak2 dengan ucapan ga pantas mending diem ga usah ngomong malu sama pakean nya," kata akun @dedegoler2.
"ibu2 sok kaya jadi agak belaga," kata akun @babazia.
"GK pantes Bu Bu ke 3 Paslon juga klo lihat ibu bgni malu alias memalukan," ujar akun @novianto_wawan.
"Itu ibu kayakx TDK dksh uang jajan sama suamix," kata akun @kiflierni.(*)