Panbers

Ngeri! Seorang Pria Tak Sengaja Mendeteksi Hantu Umur 881 Tahun Saat Mencoba Fitur Sensor: Real Gak Sih?

Sabtu, 27 Jan 2024 22:04
    Bagikan  
 Ngeri! Seorang Pria Tak Sengaja Mendeteksi Hantu Umur 881 Tahun Saat Mencoba Fitur Sensor: Real Gak Sih?
Tangkap layar TikTok/@abramrahmatt

Seorang tiktoker bernama Abram sedang menjelaskan fitur sensor pendeteksi wajah, tapi ada makhluk tak kasat mata yang engga sengaja terekam.

INDONESIATREN.COMSebuah video viral yang memperlihatkan seorang laki-laki yang sedang menjelaskan sensor pendeteksi ekspresi wajah, umur, dan jenis kelamin, tapi ada sesuatu yang janggal.

Video yang diunggah oleh akun TikTok pribadinya Abram Rahmat bernama @abramrahmatt pada 26 Januari 2024, menampilkan dirinya sedang menjelaskan fitur canggih di sebuah kamar tidur.

Ia menjelaskan bahwa sensor tersebut bisa mendeteksi sesuai dengan ekspresi wajah, umur, dan jenis kelamin yang terlihat oleh kamera pada fitur tersebut.

"Dan ekspresi muka gua saat ini adalah normal, tapi kalo muka gua kayak gini (mengekspresikan wajah sedih), dia (sensor) akan mendeteksi kalo gua tuh sedang sedih,"  ucap Abram.

Baca juga: Link Live Streaming La Liga Pekan ke-21 Las Palmas vs Real Madrid, Ambisi Los Blancos Geser Girona di Puncak

Kemudian Abram juga menjelaskan, sensor itu juga bisa langsung mendeteksi wajah dengan mengubah ekspresi apapun di depan kamera sensor tersebut.

"Tapi kalo muka gua kayak gini (mengekspresikan wajah senang) nah sensor ini akan mendeteksi kalo gua tuh sedang happy atau sedang senang," tutur Abram.

Namun saat tiktoker itu sedang mengubah ekspresi lainnya, sensor tersebut mendeteksi adanya makhluk lain yang tidak kasat mata di area ruangan kamarnya.

"Sedangkan kalo muka gua kayak gini (mengekspresikan wajah kebingungan) nah sensor ini akan mendeteksi kalau gua sedang bingung atau confuse, maka dari...," ujarnya terdiam.

Baca juga: Jadwal Lengkap Fase 16 Besar Piala Asia 2023, Diawali Timnas Indonesia Berhadapan Dengan Australia!

Saat ia terdiam, terlihat fitur tersebut mendeteksi ekspresi marah, umur 811 - 819 tahun, dan jenis kelamin laki-laki di belakang bagian kanan laki-laki itu dengan ekspresi kaget dan bingung sambil mengecek ke belakang.

Setelah itu, tampak sensor tersebut kembali mendeteksi satu makhluk tak terlihat yang tampak mengekspresikan wajah senang, umur 7-12 tahun, dan jenis kelamin perempuan di dekat makhluk sebelumnya.

"Ohh sh*t, mamahh..," tutup Abram sambil berdiri ketakutan memanggil Ibunya di luar ruangan kamar tidurnya.

Akibatnya, video tersebut viral hingga mengundang banyak perhatian warganet yang kebingungan bahwa hal ini merupakan kejadian nyata atau hasil editan belaka di kolom komentar.

Baca juga: Geger! Pria Siram Bensin dan Bakar Warung Sembako di Karawang, Netizen: Orang-Orang Pada Kenapa Ya

"Ini real gak sih?," tanya akun @sara.yulian.

"Alasan gw gapernah make filter2 pendeteksi wajah.kapok dulu prnh maen filter badut sendiri,eh yg kedetek kamera berdua," ketik akun @solandra17.

"Dengan kerendahan hati, Fix saya tidak mau mencoba filter ini," ulas akun @vabluemarine. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News