INDONESIATREN.COM - Kabupaten Bandung diguyuri hujan deras dengan intensitas yang sangat tinggi, dan berdampak terjadi banjir dengan arus deras di beberapa titik wilayah Soreang.
Melansir dari akun Instagram @infokabupatenbandung, hujan tersebut sudah mengguyur Kabupaten Bandung sejak Kamis, 30 November 2023 pada waktu sore hingga malam.
Banjir dilaporkan menggenangi sejumlah wilayah di Desa Parungserab dan Desa Cingcin, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung.
Rekaman yang di unggah akun Instagram @infokabupatenbandung, memperlihatkan ada beberapa pengendara sepeda motor yang terjebak di derasnya arus banjir yang menerjang jalan tanjakan.
Baca juga: Lahirkan Wirausaha Baru, Kemenperin Gencarkan Program Santripreneur di Ponpes Sukabumi
Lalu pada potongan video selanjutnya, tampak pengendara motor tersebut dibantu oleh warga setempat untuk menepikan motornya ke tepian jalan.
Tak hanya itu, ada juga pengendara motor yang menerobos paksa saat arus air sedang deras.
Setelah itu, para pengendara motor dan warga yang terjebak banjir sudah berhasil menepi untuk meneduh dan menunggu hujan serta banjir yang mereda.
Akibat video yang viral tersebut, tak luput dari banyaknya komentar netizen.
Baca juga: Miris! Kakek Asal Kabupaten Garut Tega Lakukan Tindak Pidana Asusila kepada Cucunya hingga Hamil
"Gimana atuh ga banjir dimana2 penyerapan udah jadi objek wisata uuhhh yang instagramable tanpa memikirkan dampak, belum org2 belum paham buang sampah pada tempatnya," tulis akun @iam_punaii.
"Wayahna ngarusak alam ulah komplen mun dirusak ku alam deu da manusa anu mimitian ngarusak (Wahana bikin rusak alam jangan komplen kalo dirusak sama alam juga soalnya manusia yang duluan ngerusak)," ujar akun @sandi17story.
"Hindari trotoar yg g ada tutup loabangnya dan gorong gorong tempat saluran air yg terbuka ijin min Atensi atas Nama Rakyat Indonesia," ketika akun @xkems.