Panbers

Pemprov Jabar Libatkan 6 Faskes untuk Evakuasi Korban Kecelakaan Kereta Api Turangga dan Cicalengka-Bandung

Teritori
Jumat, 5 Jan 2024 13:46
    Bagikan  
Pemprov Jabar Libatkan 6 Faskes untuk Evakuasi Korban Kecelakaan Kereta Api Turangga dan Cicalengka-Bandung
X/@tanyakanrl

Kecelakaan Kereta Api (KA) Turangga dan Cicalengka-Bandung pada Jumat, 5 Januari 2024.

INDONESIATREN.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) melibatkan enam fasilitas kesehatan (faskes) untuk mengevakuasi korban kecelakaan Kereta Api (KA) Turangga relasi Surabaya Gubeng-Bandung dan Cicalengka-Bandung di KM 181+700 petak jalan antara Stasiun Haurpugur-Stasiun Cicalengka pada Jumat, 5 Januari 2024 pukul 06.03 WIB.

Faskes evakuasi korban tabrakan KA ini yaitu, Rumsah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cicalengka, Puskesmas Cicalengka, dan Puskesmas Rancaekek. Kemudian, RS AMC, RS Harapan Keluarga, dan RS Kesehatan Kerja (KK) Jabar.

"Jadi di KA Turangga ada 264 penumpang di KRD BR itu ada 191, satu meninggal dunia. Kami menyiapkan enam fasilitas kesehatan yaitu, RSUD Cicalengka, Puskesmas Cicalengka, Puskesmas Rancaekek, RS AMC, RS Harapan Keluarga, dan RS KK," kata Penjabat (Pj) Gubernur Jabar, Bey Triadi Machmudin, Jumat, 5 Januari 2023.

Bey mengaku belum memperoleh informasi mengenai penyebab kecelakaan Kereta Api Turangga dan Cicalengka-Bandung. Saat ini Pemprov Jabar masih menunggu hasil pemeriksaan dari Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

Baca juga: UPDATE, Korban Tewas Tabrakan Kerta Api Turangga dan Cicalengka Bandung

"Nanti masih menunggu dari KNKT ya, kami menunggu saja," ucapnya.

Berdasarkan informasi yang diterima Indonesia Tren, kecelakaan KA Turangga relasi Surabaya Gubeng-Bandung dan Cicalengka-Bandung berdampak pada sejumlah KA ke arah timur harus memutar melalui Bandung-Cikampek-Cirebon-Purwokerto-Kroya, yaitu:

1. KA Lodaya (92) relasi Bandung-Solo Balapan keberangkatan Bandung pukul 06.55 WIB,

2. KA Argo Wilis (6) relasi Bandung-Surabaya Gubeng keberangkatan Bandung pukul 07.40 WIB,

3. KA Baturraden Ekspres (182) Bandung-Purwokerto, dan keberangkatan Bandung pukul 08.10 WIB.

Baca juga: Profil Kereta Api Turangga yang Bertabrakan dengan Commuter Line Bandung Raya di Cicalengka

KA Jarak Jauh terdekat yang rencananya akan memutar yakni;

1. KA Pasundan (240) relasi Kiaracondong - Surabaya Gubeng keberangkatan Stasiun Kiaracondong pukul 10.15 WIB,

2. KA Lodaya Tambahan (7024a) relasi Bandung - Solo Balapan keberangkatan Stasiun Bandung pukul 10.20 WIB, dan

3. KA Serayu (252) relasi Pasar Senen - Purwokerto berangkat Stasiun Pasar Senen Pukul 09.25 WIB.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja