Panbers

Pungut Uang Parkir Sembarangan, Pemuda Citamiang Sukabumi Kena OTT Tim Saber Pungli

Rabu, 17 Apr 2024 12:50
    Bagikan  
Pungut Uang Parkir Sembarangan, Pemuda Citamiang Sukabumi Kena OTT Tim Saber Pungli
Istimewa/Humas Polres Sukabumi Kota

Seorang pemuda berinisial NM (34), warga Lamping Gedongpanjang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Jawa Barat diamankan dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) pada Selasa, 16 April 2024.

INDONESIATREN.COM - Seorang pemuda berinisial NM (34), warga Lamping Gedongpanjang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Jawa Barat diamankan dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) pada Selasa, 16 April 2024.

NM diamankan lantaran usai kedapatan mengutip uang parkir sebesar Rp2.000 hingga Rp5.000 dari ratusan pengunjung objek wisata Santa Sea Water Park, Jalan Lio Santa, Kecamatan Citamiang.

OTT yang dilakukan petugas gabungan bersama sejumlah intsansi terkait itu mengamankan NM berikut barang bukti berupa 10 lembar tiket parkir dan uang tunai hasil pungutan liar sebesar Rp160.000.

Baca juga: Polisi Ciduk Pelaku Pungli Wisata, 26 Orang Diperiksa di Polres Sukabumi

"Tim Saber Pungli Kota Sukabumi yang terdiri dari petugas gabungan Polres Sukabumi Kota, BKSDM, Kejaksaan dan Kesbangpol Kota Sukabumi melaksanakan kegiatan OTT di kawasan wisata Santa Sea Water Park Sukabumi," ungkap Ketua Saber Pungli Kota Sukabumi, Kompol Tahir Muhiddin kepada awak media.

"Dalam kegiatan ini kami berhasil mengamankan seorang pemuda berinisial NM usai kedapatan mengutip uang parkir menggunakan tiket parkir yang sudah disiapkan dari warga maupun wisatawan yang berkunjung ke Santa Sea Water Park," lanjut Tahir.

Tahir menyebut, dari hasil pemeriksaan sementara, NM mengaku bahwa dirinya memungut uang parkir sebesar Rp2.000 untuk pengendara sepeda motor dan Rp5.000 untuk pengemudi mobil yang hendak memasuki kawasan wisata Santa Sea Water Park Sukabumi.

"Tentunya kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak memanfaatkan situasi liburan ini, melakukan pungutan liar untuk kebuthan pribadinya masing-masing, khususnya di kawasan wisata. Mari kita ciptakan kota Sukabumi yang bebas dari pungutan liar," pungkasnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 19-Apr-2025 19:14
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 17-Apr-2025 16:55
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 16-Apr-2025 19:03
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 14-Apr-2025 14:40
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 13-Apr-2025 15:17
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial di Purwakarta, Kajati Jabar Kunjungi Siswa SLB dan Anak Penderita Thalasemia RSUD Bayu Asih

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 12-Apr-2025 15:57
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 11-Apr-2025 15:26
Info Lowongan Kerja
Rugikan Negara Lebih dari 5 M, 2 Tersangka Korupsi Proyek Jalan di Gorontalo Terancam Hukuman Seumur Hidup

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 10-Apr-2025 13:37
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 9-Apr-2025 15:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 8-Apr-2025 19:58
Info Lowongan Kerja
Data Tanah Indogrosir Makassar Diduga Palsu, Pengacara Ahli Waris Tjoddo: “Kosongkan Lahan Kilometer 18”
“An Evening With New Panbers”: Bukti Eksistensi “Panjaitan Bersaudara” di Dunia Musik Indonesia

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 5-Apr-2025 08:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 4-Apr-2025 09:36
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 1-Apr-2025 07:50
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 30-Mar-2025 13:26
Info Lowongan Kerja
Alas Hak “Non Identik” dan “Salah Letak”, SHGB 21970 Didudukkan Paksa Indogrosir Makassar di Tanah Tjoddo
Mediasi Batal, Ahli Waris Tanah Tjoddo Keluarkan Pernyataan Sikap: "Kami Segera Menutup Indogrosir Makassar"