INDONESIATREN.COM - Ada beberapa indikator yang menunjukkan pergerakan ekonomi yang positif. Yakni peredaran uang dalam arti luas (M2). Kondisi itu yang kini terjadi di Indonesia.
Bank Indonesia (BI), Senin 27 November 2023, menginformasikan, peredaran M2 pada periode Oktober menunjukken pergerakan positif. Nominalnya, Rp 8.505,4 triliun.
Nilai pergerakan M2 periode Oktober 2023 itu, secara tahunan, menggeliat 3,4 persen.
Periode September 2023 pun, BI mencatat bahwa peredaran M2 bergerak positif 6 persen secara tahunan.
Baca juga: Hari Ini, Harga Emas Antam Alami Stagnasi, Posisinya Tidak Berubah
BI menyatakan, terjadinya pergerakan positif peredaran M2 periode Oktober 2023 berkat bergairahnya perkembangan uang kuasi, yang secara tahunan, berkembang 7,8 persen atau bernilai Rp 3.787,3 trliun.
"Selain itu, juga karena penyaluran kredit yang terus berkembang," jelas Erwin Haryono, Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI.
Bulan lalu, jelasnya, penyaluran kredit, secara tahunan, bertamabh 8,7 persen.
Perbandingannya dengan periode September 2023, penyaluran kredit pada Oktober 2023 berkatagori stabil.
Baca juga: Awal Pekan nan Cerah, Rupiah Menggeliat Lagi, Posisinya Perkasa
Tidak hanya kredit dan uang kuasi, perkembangan positif M2 pun ditopang pertumbuhan aktiva luar negeri bersih, yang secara tahunan, bertambah 4,9 persen. (*)