INDONESIATREN.COM – Beralihnya commercial flight, dari Bandar Udara (Bandara) Husein Sastranegara ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, mulai menunjukkan perkembangan positif.
Muhammad Singgih, Direktur Utama PT BIJB (Perseroda), mengemukakan, sejak pertama kali mengaktifkan comemrcial flight pada 29 Oktober 2023, hingga 27 November 2023, BIJB melayani 49.689 orang penumpang.
Ini berarti, jelasnya, animo masyarakat terhadap kehadiran BIJB, yang mengaktifkan tujuh rute domestik, sangat positif.
Secara rata-rata, jelasnya, load factor penumpang commercial flight pada BIJB Kertajati, yakni melebihi 70 persen.
Baca juga: Penuhi Kebutuhan Masyarakat, Kementerian PUPR Geber Proyek Perumahan
Melihat hal itu, lanjutnya, pihaknya optimistis load factor penumpang BIJB terus mengalami perkembangan.
Dasar optimisme itu, dalihnya, karena adanya sejumlah fasilitas, termasuk akses dari dan ke BIJB.
Dia mengutarakan, ada beberapa rute domestik yang merupakan favorit para penumpang. Di antaranya, Kertajati-Denpasar.
Lalu, tambahnya, Kertajati-Makassar. (*)