INDONESIATREN.COM - Agar perjalanan kereta selama masa Angkutan Natal-Tahun Baru (Nataru) 2023-2024 bergulir, yakni 21 Desember 2023-7 Januari 2024 kondusif, PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) terus melakukan berbagai persiapan.
Di antaranya, menyiagakan ratusan personil. Para personil itu terdiri atas berbagai unsur.
"Secara keseluruhan, jumlah personil untuk pengamanan perjalanan kereta pada masa Angkutan Nataru 2023-2024, sekitar 500 orang," jelas Executive Vice President Daerah Operasi 2 Bandung, Takdir Santoso, Kamis 21 Desember 2023, pada Apel Gelar Pasukan Pengamanan Angkutan Nataru 2023-2024.
Ratusan personil itu, ungkap Takdir Santoso, terdiri atas unsur internal PT KAI (Persero). Yaitu Kepolisian Khusus Kereta (Polsuska) dan sekuriti.
Baca juga: Nataru 2023-2024: Ratusan Ribu Tiket Kereta Terjual, Masih Tersediakah? Ini Jawaban PT KAI
"Untuk unsur internal, jumlah personil yang kami siagakan sebanyak 397 orang," sebut dia.
Takdir Santoso melanjutkan, selain unsur internal, pengamanan perjalanan kereta Nataru 2023-2024 pun melibatkan tim eksternal.
Yaitu, ucapnya, Tentara Nasional Indonesia (TNI) sebanyak dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri). sebanyak 68 orang. Unsur berikutnya, imbuh Takdir Santoso, yaitu aparat kewilayahan sebanyak 40 orang.
Takdir Santoso menegaskan, keterlibatan para petugas pengamanan itu menunjukkan bahwa pihaknya sangat siap memenuhi kebutuhan transportasi publik perkeretaan pada momen akhir tahun ini secara aman dan nyaman.
Baca juga: Harga Emas Batangan Antam Merosot, Jadi Momentum Tepat Berburu
Pola pengamanannya, jelas Takdir Santoso, tidak hanya saat perjalanan, tetapi juga areal stasiun. Bahkan, ucapnya, ratusan personil pengamanan itu pun berpatroli pada jalur-jalur kereta dan sejumlah obyek vital lainnya.
"Misalnya, depo lokomotif dan kereta," ujarnya.
Agar pelayanan selama Nataru 2023-2024 lebih oprimal dan prima, kata Takdir Santoso, pihaknya pun memperbanyak petugas Customer Service Mobile (CSM).
Pihaknya pun, ungkapnya, melibatkan beberapa komunitas. Yakni, Komunitas Pecinta Kereta Api (RF) Edan Sepur Bandung, Sahabat KAI, Railfans Cianjur, dan Railfans Cimahi.
Baca juga: Nataru 2023-2024: Tenang, Perjalanan Kereta Bisa Aman, Seluruh Kru Bebas Narkotika 100 Persen
"Komunitas-komunitas ini bertugas menyampaikan informasi tentang perjalanan kereta pada beberapa stasiun," terangnya.
Tidak itu saja, tambah Takdir Santoso, pihaknya pun memperhatikan aspek kesehatan para penumpang. Caranya, menyiagakan pelayanan kesehatan melalui penempatan petugas medis dan ambulance pada beberapa Stasiun besar, termasuk sejumlah fasilitas kesehatan.
Masalah titik rawan pun, tegasnya, termasuk fokus pihaknya dalam pengamanan perjalanan kereta periode Nataru 2023-2024. Dalam hal ini, PT KAI (Persero) Daop 2 Bandung menyiapkan Alat Material Untuk Siaga (AMUS) pada 14 titik.
"Yaitu, Stasiun Bandung, Kiaracondong, Cicalengka, Cibatu, Ciawi, Tasikmalaya, Banjar, Cimahi, Padalarang, Cianjur, Cibeber, Rendeh, Purwakarta dan Cibungur," sebutnya. (*)