INDONESIATREN.COM - Demi terciptanya kenyamanan dan keamanan sebuah perjalanan pada transportasi massal, tentunya, kondisi fisik para awaknya wajib prima. Terlebih, pada momen-momen krusial seperti Natal-Tahun Baru (Nataru).
Karena itu, supaya seluruh perjalanan kereta selama Masa Angkutan Nataru 2023-2024 tetap lancar, nyaman, dan kondusif, PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung melakukan berbagai upaya.
Satu di antaranya, bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bandung, PT KAI (Persero) Daop 2 Bandung mengecek kondisi fisik para Awak Sarana Perkeretaapian (ASP). Bentuknya, berupa tes urine.
Ayep Hanapi, Manager Hubungan Masyarakat (Humas) PT KAI (Persero) Daop 2 Bandung, mengemukakan, ASP yang melakoni tes urine ini terdiri atas masinis, asisten masinis, dan petugas pelayanan kereta.
Baca juga: Ada Regulasi Baru Bagi Penumpang Kereta? Ini Penjelasan PT KAI
"Termasuk, teknisi kereta dan Pengatur Perjalanan Kereta Api (PPKA)," ujar Ayep Hanapi.
Tes urine itu, jelas Ayep Hanapi, sebagai bentuk pelayanan prima kepada seluruh penumpang.
Selain itu, lanjutnya, juga bagian strategi agar Perjalanan Kereta Api (Perka) pada Nataru 2023-2024 lebih lancar, nyaman, dan aman.
Ayep Hanapi mengungkapkan, berdasarkan hasil tes urine, seluruh ASP dalam kondisi aman. Artinya, terang pria asli Bandung ini, seluruh kru perkeretaan bebas pengaruh narkotika.
Baca juga: Tangkal Pelecehan Gender terhadap Perempuan, PT KAI Punya Jurus Terbaru
"Jadi, Insya Allah, secara teknis, ditunjang fasilitas dan SDM (Sumber Daya Manusia) yang siap, perjalanan kereta pada masa Nataru 2023-2024, aman," papar Ayep Hanapi. (*)