Panbers

Polisi Ungkap Motif Leon Dozan Aniaya Pacarnya, Kombes Susatyo: Cemburu Lihat Chat

Ragam
Jumat, 17 Nov 2023 20:30
    Bagikan  
Polisi Ungkap Motif Leon Dozan Aniaya Pacarnya, Kombes Susatyo: Cemburu Lihat Chat
Instagram @lambe_danu

Polisi ungkap alasan Leon Dozan menganiaya kekasihnya itu hanya karena cemburu melihat chat.

INDONESIATREN.COM - Leon Dozan resmi ditetapkan sebagai tersangka dugaan kasus penganiayaan yang dilakukan terhadap Rinoa Najwa Aurora. Terungkap alasan Leon Dozan menganiaya kekasihnya itu hanya karena cemburu.

Pemilik nama Mochammad Leon Rahman Dozan itu juga sempat menghina institusi Polri. Hingga akhirnya, Jumat, 17 November 2023, anak aktor senior Willy Dozan itu ditangkap polisi.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa Leon melakukan penganiayaan karena ada rasa cemburu kepada Rinoa.

"Tersangka ini menjalin hubungan dengan korban kurang lebih selama 1 tahun sejak Oktober 2022, kemudian ada perasaan cemburu akibat melihat chat, sehingga tersangka melakukan penganiayaan dan kekerasan terhadap korban," ujar Susatyo.

Baca juga: Jadi Korban Penganiayaan Leon Dozan, Rinoa Aurora Sempat Beri Isyarat Ingin Akhiri Hubungan Asmaranya

Susatyo menyebut, bentuk penganiayaan Leon terhadap korban menggunakan tangan kosong, dengan menarik dan memiting korban.

"Penganiayaan menggunakan tangan kosong, dengan menarik, memiting, dan sebagainya. Sehingga berdasarkan berkas-berkas hasil visum terdapat bekas-bekas luka pada diri korban," lanjutnya.

Lanjut Susatyo, luka lebam yang didapat oleh korban, berada di bagian lengan, leher dan paha. Akibat perbuatannya, Leon Dozan terancam hukuman 5 tahun.

"Sesuai dengan hasil visum, berada di bagian tangan, leher, dan paha semuanya kita visum. Untuk Pasal 351 KUHP ancaman hukuman adalah 5 tahun," ucap Susatyo.

Baca juga: Buntut Kasus Dugaan Penganiayaan Terhadap Pacar, Leon Dozan Putra Willy Dozan Akhirnya Jadi Tersangka

Susatyo juga menjelaskan Leon Dozan negatif menggunakan narkoba.

"Tersangka negatif menggunakan narkoba dan sebagainya, mulai hari ini kami juga sudah insentif untuk melakukan pemeriksaan terhadap perkara ini," kata Susatyo.

Leon juga melakukan ucapan yang tidak senonoh kepada polri dikarenakan emosi dan cemburu kepada korban yang ingin melapor ke pihak polisi.

"Dibawa faktor emosi, dibawa faktor yang bersangkutan cemburu dan sebagainya, karena si korban ingin melaporkan kepada polisi kemudian tersangka menantang untuk korban melaporkan kepada polisi dengan semua ungkapan-ungkapan kepada institusi polri," tutup Susatyo.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 19-Apr-2025 19:14
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 17-Apr-2025 16:55
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 16-Apr-2025 19:03
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 14-Apr-2025 14:40
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 13-Apr-2025 15:17
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial di Purwakarta, Kajati Jabar Kunjungi Siswa SLB dan Anak Penderita Thalasemia RSUD Bayu Asih

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 12-Apr-2025 15:57
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 11-Apr-2025 15:26
Info Lowongan Kerja
Rugikan Negara Lebih dari 5 M, 2 Tersangka Korupsi Proyek Jalan di Gorontalo Terancam Hukuman Seumur Hidup

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 10-Apr-2025 13:37
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 9-Apr-2025 15:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 8-Apr-2025 19:58
Info Lowongan Kerja
Data Tanah Indogrosir Makassar Diduga Palsu, Pengacara Ahli Waris Tjoddo: “Kosongkan Lahan Kilometer 18”
“An Evening With New Panbers”: Bukti Eksistensi “Panjaitan Bersaudara” di Dunia Musik Indonesia

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 5-Apr-2025 08:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 4-Apr-2025 09:36
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 1-Apr-2025 07:50
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 30-Mar-2025 13:26
Info Lowongan Kerja
Alas Hak “Non Identik” dan “Salah Letak”, SHGB 21970 Didudukkan Paksa Indogrosir Makassar di Tanah Tjoddo
Mediasi Batal, Ahli Waris Tanah Tjoddo Keluarkan Pernyataan Sikap: "Kami Segera Menutup Indogrosir Makassar"