INDONESIATREN.COM - Andre Taulany akhirnya angkat bicara terkait dirinya yang disomasi oleh yakni Ndank Surahman karena menyanyikan lagu ciptaannya.
Mantan gitaris Stinky itu melarang Andre Taulany dan band itu menyanyikan lagu-lagu ciptaannya karena masalah royalti yang tidak diberikan sesuai dengan aturannya.
Bahkan, somasi yang dilayangkan oleh Ndank mengajukan ganti rugi sebesar Rp35 miliar kepada Andre Taulany dan juga band Stinky.
Tak hanya itu, ia juga menuntut keduanya melakukan permohonan maaf kepadanya di berbagai platform media sosial.
Baca juga: Heboh! Polisi Terseret Motor Saat Razia Knalpot Brong di Yogyakarta, Netizen: Bener-bener Diuji
Namun, menanggapi hal tersebut, pemain acara Lapor Pak itu mengatakan bahwa royalti untuk pencipta lagu Stinky itu sudah membayar royalti secara rutin.
Hal ini ia ungkapkan saat ditemui oleh awak media dan satu diantaranya diunggah melalui kanal YouTube Intens Investigasi pada Selasa, 9 Januari 2024.
“Stinky bayar, royalti jalan terus. Itu album Stinky yang dari awal sampe sekarang penjualannya itu semua Ndank tetep dapet sampe sekarang,” kata Andre Taulany yang dikutip pada Rabu, 10 Januari 2024.
“Jadi kalau bilang enggak terima royalti, bohong itu,” sambungnya.
Penyanyi yang kini menjadi komedian itu merasa tidak memiliki salah apapun karena ia mengaku sudah mengikuti aturan undang-undang yang berlaku terkait royalti dan hak cipta lagu.
“Saya sudah bayar dan sesuai dengan undang-undang. Saya ikuti aturan mainnya, jadi saya enggak sembarangan. Saya bukan maling,” ucap Andre Taulany.
Bahkan, ayah tiga anak itu juga mengaku bingung alasan dirinya disomasi karena sudah mengikuti peraturan undang-undang yang ada.
Rupayanya, Ndank tak segan akan melaporkan Andre dan Stinky ke polisi apabila tidak ada itikad baik dari mereka. Namun, Andre mengaku tidak takut karena ia tidak merasa punya masalah apapun.
Baca juga: Eks Personel Stinky Layangkan Somasi Kedua kepada Andre Taulany, Minta Ganti Rugi 35 Miliar!
“Silahkan mau ke Polda boleh. Siap! karena saya enggak salah, ngapain saya takut,” katanya.
Terkait hal ini, pria 49 tahun mengaku tidak memakai pengacara untuk menghadapi Ndank Suherman, ia justru mengatakan bahwa netizen sudah cukup bisa menilai hal yang benar dan salah.
“Saat ini lawyer saya adalah netizen karena diluar sana banyak mendukung saya dan lebih pintar. Jadi, pengacara saya netizen tercinta,” ucapnya.(*)