Panbers

Selain Bisa Cegah Batuk dan Pilek, Ini Sederet Manfaat Mengonsumsi Bawang Putih bagi Kesehatan

Gres
Minggu, 26 Nov 2023 16:07
    Bagikan  
Selain Bisa Cegah Batuk dan Pilek, Ini Sederet Manfaat Mengonsumsi Bawang Putih bagi Kesehatan
Freepik

Bawang puntih mentah mempunyai banyak manfaat.

INDONESIATREN.COM - Bawang putih telah menjadi bagian bumbu dapur sejak zaman dahulu yang memiliki banyak khasiat kuratif dan sebagau obat. Ini karena sifat antibakteri dan antisepti yang dikandungnya.

Khasiat bawang putih sangat bermanfaat karena adanya senyawa allicin yang kaya akan mineral seperti fosfor, seng, kalium, dan magnesium.

Vitamin C, K, Folat, niasin, dan tiamin juga banyak ditemukan didalam bawang putih. Berikut ini manfaat mengonsumsi bawang putih bagi kesehatan diantaranya:

1. Mencegah batuk dan pilek 

Bawang putih mentah dapat menangkal infeksi batuk dan pilek. Memakan dua siung bawang putih yang dihaluskan saat perut kosong memiliki manfaat yang maksimal.

2. Meningkatkan fungsi otak 

Bawang putih dapat meningkatkan kesehatan otak karena sifat antioksidan dan anti inflamasenya. Hal tersebut sangat efektif melawan penyakit neurodegeneratif seperti Alzheimer dan Demensia.

3. Baik untuk kesehatan jantung 

Alicin senyawa yang dapat ditemukan dalam bawang putih dapat menghentikan oksidan LDl atau kolestrol jahat.

Ini juga dapat mengurangi kadar kolestrol dan meningkatkan kesehatan jantung. Apabila seseorang mengonsumsi bawang putih secara teratur, maka dapat mengurangi penggumpalan darah dan membantu mencegah tromboemboli.

5. Menyeimbangkan gula darah

Orang yang menderita diabetes memantau kadar gula darahnya dengan mengatur konsumsi bawang putih.

Baca juga: Jarang Diketahui Orang, Ternyata Durian Memiliki Sejumlah Manfaat Diantaranya Mengurangi Penuaan Dini


6. Meningkatkan imunitas
Bawang putih dapat membantu melindungi radikal bebas dan mencegah kerusakan DNA. Sel dalam bawang putih dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Demikian itulah manfaat mengonsumsi bawang putih. Semoga bermanfaat. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News