INDONESIATREN.COM - Diare merupakan masalah umum pencernaan yang menyebabkan buang air besar encer. Diare biasanya berlangsung kurang lebih dalam jangka wkatu seminggu.
Namun, untuk diare kronis bisa saja terjadi dalam jangka waktu yang lebih lama.
Meskipun diare terkadang hilang dengan sendirinya, namun beberapa pengobatan rumahan juga dapat membantu meringankan gejala dan mempercepat pemulihan.
Melansir dari laman verywell health, ada beberapa makanan yang harus dimakan dan dihindari saat Anda menderita diare.
Baca juga: Kecil-Kecil Cabai Rawit! Ini 8 Manfaat Biji Wijen bagi Kesehatan Tubuh
Berikut beberapa makanan yang harus Anda makan dan Anda hindari saat menderita diare. Tentunya makanan ini akan mudah dicari di rumah.
1. Buah
Pisang merupakan buah yang mudah untuk dicerna dan menjadikannya pilihan yang baik untuk mentasai diare. Pisang merupakan sumber potasium yang baik untuk diare.
Apel, lebih baik Anda menghindari apel karena kulit apel yang mengandung serat tidak larut atau sulit dicerna akan memperburuk diare Anda.
Baca juga: Dapat Menurunkan Risiko Kanker, Simak 5 Manfaat Daun Singkong yang Baik untuk Kesehatan
2. Sayuran
Sayuran mungkin sulit dicerna apabila dimakan mentah. Namun, Anda bisa membuatnya bisa untuk dicerna dengan mengupasnya, membuang biji dan memasaknya hingga matang.
Sementara terdapat sayuran yang perlu dihindari yakni brokoloi, kembang kol, paprika, sayuran berdaun hijau dan jagung yang cenderung akan menyebabkan gas dalam perut sehingga akan terasa kembung.
Disarankan untuk mengukus, merebus atau memanggang sayuran hingga lunak itu lebih baik daripada menggoreng atau memakannya secara mentah.
Baca juga: Selain Segar saat Dikonsumsi, Buah Jambu Air Punya Segudang Manfaat Bagi Kesehatan
3. Daging
Daging ayam yang dipanggang merupakan satu diantara daging terbaik untuk penderita diare. Potongan daging sapi dan ikan tanpa lemak juga baik di konsumsi penderita diare.
Namun, Anda perlu menghindari daging yang berlemak terutama daging gilingan atau olahan seperti sosis dan bacon yang mengandung lemak jenuh.
4. Susu
Susu sebenarnya tidak baik untuk penderita Diare, namun yang dapat dikonsumsi yakni seporsi kecil yogurt rendah lemak karena mengandung probiotik yang dapat memabntu mengembalikan keseimbangan mikroorganisme yang sehat sehingga membantu pencernaan dengan normal.
Baca juga: 5 Manfaat Kapulaga untuk Kesehatan, Bisa Kontrol Tekanan Darah
Saat mengalami diare, cobalah untuk mengatasinya dengan mengubah makanan yang Anda makan untuk beberapa hari. Demikian, beberapa makanan yang harus dimakan dan dihindari saat menderita diare. Semoga bermanfaat.(*)