INDONESIATREN.COM - Kasus virus Corona atau Covid-19 kembali melonjak di Indonesia, khususnya di Jakarta, yang membuat publik merasa resah dan khawatir.
Penyebarannya yang sangat cepat dan luas, menimbulkan kekhawatiran dari banyak orang di seluruh dunia. Bagaimana cara virus Covid-19 menyebar?
Satu di antara cara Covid-19 menyebar yaitu melalui droplet atau air liur orang yang terkontaminasi Covid-19.
Selain itu, terdapat beberapa cara lainnya virus ini menyebar, apa saja itu? Simak artikel ini hingga pungkas.
Baca juga: Sering Disepelekan, Ini Risiko Berbahaya Jika Tidak Vaksinasi Covid-19, Apa Saja?
1. Kontak Langsung
Bukan rahasia lagi bahwa menyentuh permukaan yang terkontaminasi virus, lalu memegang bagian mata, mulut, atau hidung, memiliki peluang besar untuk tertular Covid-19.
Oleh karena itu, Anda harus rutin menjaga kebersihan tangan dengan cara mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun.
Baca juga: Awas! Covid-19 Melonjak Lagi di Indonesia, Lakukan Hal Sederhana Ini Supaya Imun Tubuh Semakin Kuat
2. Melalui Droplet atau Air Liur
Selain itu, virus Corona juga dapat menular melalui droplet kecil dari orang yang terkontaminasi virus corona.
Droplet kecil tersebut dapat dilepaskan saat batuk, bersin, hingga berbicara. Jika ini terhirup oleh orang di sekitarnya, risiko penularan akan menjadi lebih besar.
Baca juga: Kebisaan Buruk yang Ternyata Menyebabkan Timbulnya Kantung Mata Hitam Tanpa Disadari, Wajib Tahu!
3. Kontak dengan Tinja
Kendati jarang terjadi, ternyata virus ini ditemukan dalam tinja pada beberapa kasus.
Untuk itu, mempriritaskan kebersihan yang baik, khususnya setelah menggunakan toilet, sangat penting untuk memotong rantai penyebaran virus Corona.
Nah, itulah beberapa cara penularan virus Covid-19 yang perlu Anda ketahui.(*)