INDONESIATREN.COM - Bangun tidur di pagi hari menjadi satu diantara hal terbaik yang dianjurkan untuk dilakukan setiap manusia.
Meski saat malam Anda tidak memiliki waktu tidur yang cukup, tetapi bangun di pagi hari memiliki banyak manfaat yang tidak disadari.
Manfaat tersebut sangat baik untuk kesehatan fisik dan mental. Tak sedikit seseorang yang mengaku bahwa kebiasaan tersebut termasuk sulit untuk dilakukan.
Dilansir dari Times of India, seperti saat malam hari kurangnya jam tidur dan bangun pada pagi hari akan membantu Anda mengembalikan siklus tidur yang baik kedepannya.
Baca juga: Imbas Ada Varian Baru JN.1, Kasus Covid-19 di Singapura Meningkat Hingga 75 Persen
Berikut beberapa alasan Anda harus bangun tidur di pagi hari:
1. Peningkatan produktivitas
Bangun pagi memberikan kesempatan untuk Anda mengatur dan memprioritaskan beberapa tugas dan memulai hari dengan pikiran yang segar.
Dengan melakukan kebiasaan ini bisa meningkatkan produktivitas harian secara signifikan dengan membiasakan bangun pagi.
2. Meningkatkan mood
Baca juga: Kemenkes Prediksi Puncak Kasus Covid-19 di Indonesia Terjadi Pada Awal Januari 2024
Memulai hari dengan lebih awal memungkinkan untuk memiliki lebih banyak waktu untuk berolahraga atau memanjakan diri sehingga meningkatkan suasana hati sebelum memulai aktivitas yang melelahkan.
3. Lebih banyak energi untuk olahraga
Bangun lebih awal memiliki peluang besar untuk melakukan olahraga secara rutin di pagi hari. Olahraga dapat meningkatkan otot, kesehatan jantung dan menjaga berat badan agar tetap sehat.
4. Menjaga kulit yang bagus
Sel kulit perlu beregenerasi saat tertidur dan peningkatan aliran darah dan peningkatan kolagen dalam memperbaiki kerusakan akibat paparan sinar UV dari matahari.
Baca juga: Dinobatkan Rempah Tertua, Ini 8 Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan Menurut Para Ahli
5. Tingkatkan kreativitas
Pagi hari lebih baik untuk meningkatkan kreativitas dibandingkan sore atau malam hari. Meningkatkan kreativitas ini merupakan hasil dari tidur yang nyenyak. Lingkungan yang tenang menjadi bonus untuk mendorong Anda untuk meningkatkan kreativitas.
Demikian beberapa alasan kuat untuk tetap bangun di pagi hari. Imbangin dengan pola hidup yang sehat agar. Semoga bermanfaat. (*)