INDONESIATREN.COM - Pakar kesehatan, dr Saddam Ismail menjelaskan ada beberapa penyebab berat badan susah turun meski sudah melakukan olahraga.
Maka dari itu, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dari akvititas sehari-hari yang dapat menyebabkan berat badan susah turun.
Bahkan banyak melakukan olahraga atau diet juga tidak akan membantu menurunkan berat badan jika kebiasaan tersebut masih dilakukan.
Dikutip dari kanal YouTube pribadinya, berikut lima penyebab berat badan sulut turun karena aktivtas dan kebiasan menurut dr Saddam Ismail.
Baca juga: Ribuan Pengunjung Serbu Bazoga di Momen Libur Nataru 2024
1. Makan Tidak Fokus
Saat makan dibarengi dengan menonton tv atau hal lainnya, ini akan menjadi penyebab berat badan tubuh sulit untuk turun.
Pasalnya, otak tidak akan fokus pada makanan dan tidak sadar berapa yang sudah dikonsumsi.
2. Melewatkan Sarapan
Baca juga: Pejuang Diet Merapat! dr Saddam Ismail Ungkap 5 Sayuran yang Ampuh Bakar Lemak Tubuh
Berat badan sulit turun dapat terjadi karena melewatkan sarapan. Sebab, apabila tubuh semalaman tidak mendapatkan asupan, makan akan menimbulkan rasa lapar yang lebih.
3. Kurang Minum
Ketika kurang minum, tubuh akan merasa lemas hingga dehidrasi. Hal tersebut dapat membuat respon tubuh merasakan rasa lapar.
Maka dari itu, dainjurkan untuk meminum air sekitar 2 sampai 3 liter setiap harinya.
Baca juga: Mengenal Tanaman Mistletoe, Ternyata Ini Sejarah dan Maknanya dalam Perayaan Natal
4. Jajan Saat Lapar
Ketika lapar, biasanya orang memiliki keinginan lebih banyak untuk makan. Oleh karena itu, hindari makan ketika sudah lapar akan tidak menambah banyak porsi. (*)