INDONESIATREN.COM - Perlu diketahui, batu empedu merupakan penyakit yang bisa terjadi karena terdapat timbunan cairan pencernaan yang mengeras.
Selain itu, ternyata penyakit batu empedu mempunyai ukuran dan jumlah yang bervariasi, tentunya hal ini perlu menjadi perhatian bagi kita.
Untuk itu, dr Saddam Ismail memberikan penjelasannya terkait beberapa makanan yang ternyata dapat menyebabkan batu empedu.
Dilansir dari kanal YouTube Saddam Ismail, berikut sederet makanan pemicu batu empedu.
Baca juga: Debat Capres 7 Januari 2024: Ini Tema yang Dibahas dan Daftar Moderatornya
Daging Merah Berlemak
Masih banyak yang tidak tahu bahwa daging domba, sapi, dan juga kambing, ternyata tinggi akan kandungan lemak jenuh.
Jika Anda terlalu sering mengonsumsi daging ini dan disertai makanan yang berlemak, maka risiko timbulnya batu empedu akan meningkat.
Baca juga: Debat Capres 7 Januari 2024 Ternyata Akan Ada Perubahan Peraturan, Apa Saja?
Makanan Siap Saji atau Makanan Kemasan
Penting untuk digaris bawahui bahwa terlalu banyak mengonsumsi makanan seperti ini tentu tidak baik bagi kesehatan tubuh.
Satu di antara dampak buruk dari makanan kemasan yaitu dapat menyebabkan batu empedu lho.
Makanan yang Digoreng
Selain makanan kemasan, makanan yang digoreng seperti ayam, kentang goreng, dan lain-lain, dapat menjadi pemicu penyakit satu ini.
Nah, itulah beberapa makanan yang dapat menyebabkan penyakit batu empedu menurut penjelasan dari dr Saddam Ismai.(*)