INDONESIATREN.COM - Sakit perut tentunya setiap orang pasti sudah merasakan kondisi ini. Banyak faktor yang menyebabkan terjadinya sakit perut.
Beberapa penyebab bisa mengalami sakit perut bisa karena sakit lambung, diare hingga muntah-muntah.
Biasanya, kondisi ini bisa terjadi akibat terdapat masalah di pencernaan, perut kembuh atau makanan yang terlalu asam atau pedas.
Melansir dari kanal YouTube Saddam Ismail, dr Saddam Ismail mengatakan bahwa ada beberapa makanan yang harus dihindari saat mengalami sakit perut.
Baca juga: dr Saddam Ismail Sebut Daun Ini Dapat Atasi Gula Darah Tinggi, Apa Itu?
dr Saddam Ismail mengatakan bahwa beberapa makanan ini justru akan memperburuk kondisi sakit perut.
“Karena ini bisa memperburuk kondisi dan juga bisa memperlama kondisi sakit perut yang dialami temen-temen,” kata dr Saddam Ismail yang dikutip pada Rabu, 10 Januari 2024.
Berikut beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat mengalami sakit perut:
Bawang putih
Baca juga: dr Zaidul Akbar Bilang Penting Pilih Lemak, Begini Alasannya
Bawang putih dikenal sebagai bumbu dapur yang dikenal memiliki banyak manfaatnya bagi tubuh.
Namun, saat mengalami sakit perut dianjurkan untuk menghindari konsumsi bahan dapur ini.
Bawang putih mengandung senyawa yang bisa memicu rasa nyeri, kembung dan lainnya pada perut.
Makanan berlemak
Saat mengalami sakit perut, makanan berlemak yang menggoda itu harus tetap dihindari.
Baca juga: Bukan China, Negara Ini Jadi Tujuan Investasi Jumbo Mercedes-Benz
“Makanan berlemak misalkan mentega, keju, gorengan atau kulit-kulit ayam dan makan berlemak,” kata dr Saddam Ismail.
Pasalnya, makanan berlemak bisa mempengaruhi pencernaan memperlambat pengosongan lambung akhirnya mengakibatkan perut akan semakin perih.
Makanan pedas dan asam
Memang kurang lengkap rasanya apabila makan tanpa adanya rasa pedas, tetapi hal ini perlu dihindari karena makanan pedas bisa membuat iritasi perut.
“Makanan pedas ini bisa mengiritasi sistem pencernaan kita. Seandainya masih ngeyel makan pedas saat sakit perut lambung akan tambah nyeri,” katanya.
Begitu juga dengan makanan asam harus dihindari, seperti tomat, lemon, jeruk nipis atau makanan asam lainnya. Tak hanya makanan, minuman asam juga harus dihindari.
Demikian beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat mengalami sakit perut dari dr Saddam Ismail.(*)