INDONESIATREN.COM - Kebanyakan orang mengabaikan air bekas cucian beras dan membuangnya begitu saja.
Namun, ternyata air yang dibuang setelah merendam atau masak nasi pun bisa dimanfaatkan untuk kesehatan kulit.
Bahkan, di Jepang dan Korea penggunaan air cucian beras sudah digunakan secara turun temurun sebagai rutinitas perawatan kulit guna mendapatkan kulit bercahaya dan halus.
Lalu, apa saja manfaat lain air cucian bekas beras? Simak artikel ini hingga pungkas.
Baca juga: Seni dan Musik Haram Menurut Islam? Simak Penjelasan Para Ulama agar Tidak Terjebak
1. Mencerahkan kulit
Bila kulit Anda terasa belang, dengan menggunakan air bekas cucian beras ini akan memberikan warna merata pada kulit Anda.
Selain bisa mencerahkan, kulit yang sering dirawat menggunakan cucian beras dapat sehat dan bersinar.
2. Memiliki manfaat anti penuaan
Air beras mengandung banyak asam amino, antioksidan, dan mineral yang dapat membantu memperlambat atau mengurangi penuaan kulit.
Ini juga dapat menghentikan enzim elastase yang bertanggung jawab atas penuaan kulit.
Baca juga: Pro Kontra Karmin, Pewarna Alami dari Serangga, Halal atau Tidak? Simak Penjelasannya
Dengan demikian, air beras dapat membantu kulit tetap elastis dan mengurangi munculnya tanda penuaan.
3. Mengurangi masalah kulit berminyak berlebihan
Sebagian orang memiliki wajah yang berminyak dan berjerawat membuat orang tidak percaya diri.
Dengan mencoba membilas wajah menggunakan air beras bisa membantu mengurangi sifat berminyak dan melindungi kulit dari jerawat.
Sifat astringent yang terdapat pada air beras ini akan cenderung membuat kulit kering, namun dapat mengakat kelebihan minyak.
4. Meredakan sengatan matahari dan iritasi
Air beras yang mengandung tepung dapat digunakan untuk mengobati kerusakan sinar matahari seperti terbakar sinar matahari, peradangan, kemerahan, dan gatal-gatal.
Efek mendinginkannya dapat menenangkan kulit yang terbakar sinar matahari dan mengurangi tanning.
5. Dapat meningkatkan kesehatan pelindung kulit
Kandungan pati yang terdapat pada air bekas cucian beras dapat memungkinakn melindungi kulit wajah secara alami.
Kandungan nutrisi pada air cucian beras seperti vitamin B kompleks, vitamin E, dan asam amino, dapat membantu menjaga kelembapan kulit wajah, sehingga membuat kulit wajah terasa lebih lembut dan halus.
Itulah sederet manfaat pada air cucian beras. Semoga menambah informasi bagi Anda. (*)