INDONESIATREN.COM - Juru bicara Jusuf Kalla (JK), Husan Abdullah mengungkapkan alasan JK mendukung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias AMIN dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Husain menerangkan bahwa JK menilai Anies memiliki kejujuran dan integritas.
"Dari segi pengetahuan, kejujuran, pengalaman, serta integritas, Anies memiliki keunggulan dalam hal tersebut," kata Husain dalam keterangannya.
Husain menjelaskan JK memiliki beberapa kriteria untuk memilih pemimpin, yakni mampu menciptakan keadilan bagi rakyat.
Baca juga: BMKG Beri Penjelasan Terkait Cuaca Panas dalam Sepekan Terakhir di Beberapa Wilayah Indonesia
"Seorang pemimpin juga harus adil agar dapat memakmurkan rakyatnya. Seorang pemimpin harus mengerti ekonomi dasar. Seorang pemimpin tidak boros asal belanja karena dapat membuat negeri bangkrut," ucapnya.
Kemudian, Husain mengatakan bahwa pasangan AMIN lah yang memenuhi kriteria tersebut.
"Bagi JK, Anies seorang bersikap adil, mengerti ekonomi dasar dan penuh perhitungan dan yang tidak kalah pentingnya, Anies dan Muhaimin Iskandar memiliki dasar agama yang kuat," ujarnya.
Sebelumnya, Husain menyebut bahwa JK benar telah menetapkan dukungannya kepada Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam Pilpres 2024.
Husain mengatakan bahwa selama ini JK menyebut bahwa dirinya netral. Namun untuk Pilpres 2024 kali ini, JK terang-terangan akan menjatuhkan pilihannya kepada AMIN. (*)