Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Penembakan Terhadap Relawan Prabowo di Madura, Ternyata Ini Motifnya

Jumat, 12 Jan 2024 07:08
    Bagikan  
Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Penembakan Terhadap Relawan Prabowo di Madura, Ternyata Ini Motifnya
Freepik/senivpetro

Ilustrasi penembakan.

INDONESIATREN.COM - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jawa Timur, menetapkan lima orang tersangka atas kasus penembakan terhadap Muarah (50), pendukung calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto.

Peristiwa penembakan tersebut terjadi di Banyuates, Sampang, Madura pada 22 Desember 2023.

Dirreskrimum Polda Jatim, Kombes Totok Suharyanto mengungkapkan kelima tersangka tersebut berinisial S, H, AR, HH, dan MW.

Totok menjelaskan bahwa MW adalah otak dari penembakan sekaligus seorang Kepala Desa Ketapang Daya, Kecamatan Sampang.

Baca juga: Tanggul Sungai Cikapundung Jebol Akibatkan Banjir: Ternyata Sudah 20 Tahun Tak Diperbaiki

"Tersangka MW ini sekaligus pemilik dua senjata api, yang salah satunya digunakan penembakan terhadap korban pada saat peristiwa. Dia juga menyiapkan fasilitas sepeda motor dan memberikan uang Rp50 juta kepada tersangka AR," ujar Totok dalam keterangannya.

Setelah mendapatkan upah dari MW, selama enam hari, AR melakukan pengintaian terhadap Muarah.

"Selain itu yang bersangkutan juga melakukan servei selama enam hari sebelum peristiwa penembakan dilakukan. Kemudian tersangka AR juga membagi uang Rp5 juta terhadap tersangka H, hasil Rp50 juta dari tersangka MW," katanya.

Kemudian, Totok menerangkan bahwa H memiliki peran sebagai orang yang membantu dalam pengintaian dan penembakan.

Baca juga: Pelatih Fisik Persib Bandung Beri Menu Pelatihan Spesial bagi David da Silva dan Nick Kuipers

Tersangka H juga menjadi orang yang meminta bantuan kepada tersangka S untuk melakukan pengintaian.

"H mempunyai peran turut serta melaksanakan penembakan dan yang mencari tersangka S untuk melakukan pengawasan terhadap pergerakan korban," ucapnya.

Lebih lanjut, Totok mengatakan motif penembakan tersebut tidak ada kaitannya dengan politik.

Tersangka MW memiliki dendam terhadap Muarah sejak 2019.

Baca juga: Wanita Ini Curhat, Rumahnya Selalu Dilempari Batu oleh Tetangga, Warganet: Ku Kira Masriah Ternyata Lain Lagi

Sebab, anak buah MW menjadi korban penembakan yang dilakukan oleh relawan Prabowo itu. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Kasus Mayat Tanpa Identitas di Cibadak Sukabumi: Sidik Jari Tidak Dikenali, Belum ada Keluarga Mencari
Sopir Mengantuk, Mobil Berpenumpang 4 Orang Terbalik di Halaman Rumah Warga Cibadak Sukabumi
Kasus Pembunuhan Perempuan di Gegerbitung Sukabumi Terungkap, Pelakunya Sepasang Kekasih
Periode Mei-Juni 2024, 21 Tersangka Kasus Narkoba dan Obat Keras Terbatas Diringkus Polres Sukabumi
Dirubung Banyak Semut, Mayat Lelaki Tanpa Identitas Ditemukan di Dusun Anggayuda Sukabumi
Terdampar di Perairan Tegalbuleud, 28 WNA Diamankan di Lapas Warkir Sukabumi
Rastya Mutiarani Zahra, Kepala Sekolah-Guru Penggerak-Dosen Berprestasi Siap Maju sebagai Cawabup Sukabumi
Upacara Laporan Raport di Polres Sukabumi Kota: 23 Bintara Polri dan 1 ASN Naik Pangkat
Pada Hari Bhayangkara 1 Juli, Pelaku Jambret HP di CFD Jakarta Ditangkap di Jampang Kulon Sukabumi
Upacara Megah di Polres Sukabumi, Sejumlah Anggota Naik Pangkat dan Pensiun
Diduga Depresi Akibat Sakit dan Cerai dengan Istri, Lelaki 49 Tahun di Sukabumi Gantung Diri
Mutasi Pejabat Jelang Pilkada, Plt. Bupati Mimika Terancam Sanksi Pidana?
Syukuran Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Kota Berikan Puluhan Piagam Penghargaan
Peringati HUT Bhayangkara ke-78, Kapolres Sukabumi: “Polri Harus Dicintai dan Dibanggakan Masyarakat”
Meriahkan Hari Bhayangkara ke-78, Puluhan Pocil Tampilkan Atraksi di Lapang Merdeka Sukabumi
Asjap Kian Mantap, Partai Golkar Siapkan Kemenangan di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024
Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Gelar Doa Lintas Agama Secara Virtual
Jumat Berkah Jelang Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Gelar Jalan Santai dan Senam Bersama
Jelang Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Sukabumi Kunjungi 3 Anggota yang Sedang Sakit
Kasus Teguk Minuman Beralkohol Kadar 70 Persen di Cisaat Sukabumi: Tiga Pemuda Meninggal Dunia