Panbers

10 Bank Terbaik di Indonesia versi Majalah Forbes, Bank Mana Saja?

Kamis, 18 Apr 2024 15:54
    Bagikan  
10 Bank Terbaik di Indonesia versi Majalah Forbes, Bank Mana Saja?
Pinterest

Foto: Istimewa

INDONESIATREN.COM - Sebanyak 10 bank BUMN dan swasta ditetapkan Majalah Forbes sebagai bank terbaik di Indonesia tahun 2024. Ke-10 bank itu terdiri atas bank dengan layanan konvensional maupun digital. Rilis resmi atas peringkat bank versi Majalah Forbes tersebut dilakukan melalui survey kepada nasabah bank.

Dalam survey itu, antara lain ditanyakan soal kepuasan terhadap layanan bank, serta apakah nasabah mau merekomendasikan bank-nya kepada orang lain.

Baca juga: 9 Bank Bangkrut Pada Triwulan pertama 2024, Berikut Ini 3 Langkah Agar Simpanan Tetap Aman

Nasabah juga diminta mengurutkan beberapa kriteria lainnya, seperti tingkat kepercayaan bank, biaya dan bunga bank, pelayanan nasabah (customer service), layanan digital (kemudahan beraktivitas melalui website atau aplikasi), dan informasi keuangan yang tersedia di bank.

Tiga bank menempati posisi puncak sebagai bank terbaik di Indonesia, yakni Bank Central Asia (BCA) di peringkat pertama, Bank Mandiri di peringkat kedua, dan SeaBank Indonesia di peringkat ketiga. SeaBank Indonesia sekaligus menempati posisi tertinggi sebagai bank dengan layanan digital terbaik di Tanah Air.

Dan berikut daftar 10 bank terbaik versi Majalah Forbes pada tahun 2024:

  1. Bank Central Asia (BCA)
  2. Bank Mandiri
  3. SeaBank Indonesia
  4. Bank Jago
  5. Raya Bank
  6. Bank Negara Indonesia (BNI)
  7. United Overseas Bank (UOB)
  8. Bank Permata
  9. CIMB Niaga
  10. DBS

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News