Panbers

Lakukan Hal Ini, PLN Ingin Ekosistem Elektrifikasi Kendaraan Cepat Terbentuk

Jumat, 24 Nov 2023 16:13
    Bagikan  
Lakukan Hal Ini, PLN Ingin Ekosistem Elektrifikasi Kendaraan Cepat Terbentuk
Wuling

PT PLN siap tambah jumlah SPKLU di Indonesia demi terbentuknya ekosistem kendaraan listrik.

INDONESIATREN.COM - Bergulirnya program dekarbonisasi alias Net Zero Emision (NZE), yang ditargetkan pemerintah terealisasi 2060 membuat PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) pro-aktif membangun ekosistem kendaraan elektrik alias Electric Vehicle (EV).

Berbagai cara dilakukan PT PLN (Persero) demi terakselerasinya pembentukan ekosistem EV. Satu di antaranya, membuka peluang bagi pihak mana pun untuk berkolaborasi.

Ririn Rachmawardini, Executive Vice President Pengembangan Produk Niaga PT PLN (Persero), mengungkapkan, saat ini, pihaknya menjalin kemitraan dengan 479 pihak.

Selain itu, lanjutnya, pihaknya pun bersinergi dengan 30 badan usaha.

Baca juga: Program BBM Satu Harga Bisa Terealisasi, Pemerintah Aktifkan 51 Penyalur

"Kami ingin pihak yang bekerja sama terus bertambah. Kami membuka pintu bagi pihak mana pun untuk bersinergi demi percepatan ekosistem kendaraan listrik," tegas Ririn Rachmawardini.

Lalu, pihak-pihak mana saja yang bisa berolaborasi dengan PT PLN (Persero)?

Ririn Rachmawardini menyatakan, seluruh kementerian, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), termasuk swasta Agen Pemegang Merek (APM) bisa bersinergi.

Bentuk kerja samanya, kata dia, variatif. Misalnya, sebut dia, pembangunan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Baca juga: GIIAS Bandung 2023, Dua Produk Elektrik Dipajang DFSK, Apa Saja Modelnya?

Soal SPKLU, Ririn Rachmawardini menyampaikan, pada 2024, pihaknya menyiapkan investasi untuk pembangunan 500 unit SPKLU.

Hingga kini, sahutnya, secara total, di Indonesia terdapat sekitar 1.000 unit SPKLU. Sebanyak 60 persennya, ucap Ririn Rachmawardini, merupakan kelolaan jajarannya.

Bentuk sinergi lainnya, imbuh dia, berkenaan dengan subsidi pembelian sepeda motor listrik. Dalam hal itu, beber dia, pihaknya berkoordinasi dengan Kementerian Perindustrian (Kemenperin). (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News