Panbers

Kendaraan Listrik jadi Jawaban Atasi Krisis Lingkungan? Setuju atau Tidak Simak Dulu Penjelasannya

Rabu, 29 Nov 2023 16:43
    Bagikan  
Kendaraan Listrik jadi Jawaban Atasi Krisis Lingkungan? Setuju atau Tidak Simak Dulu Penjelasannya
nissan.co.id

Ilustrasi isi bahan bakar kendaraan listrik.

INDONESIATREN.COM - Krisis lingkungan dan kesadaran akan dampak negati polusi udara membuat masyarakat untuk mencari solusi ramah lingkungan. Salah satunya dengan beralih ke kendaraan listrik.

Kini mulai banyak masyarakat yang memilih berpindah ke kendaraan listrik dari kendaraan konvensional bahan bakar minyak.

Apalagi, kendaraan listrik memang dinilai memiliki beberapa kelebihan, khususnya ditengah harga BBM yang terus meroket.

Tak heran banyak perusahan otomotif terus memperluas pemasaran kendaraan listrik mereka.

Baca juga: Motor Listrik Electrum H5 Resmi Diluncurkan di Indonesia, Tapi Begini Faktanya

Ditambah lagi negara-negara dari seluruh dunia berkomitmen untuk mewujudkan net zero emission (NZE) pada tahun 2060.

Indonesia pun ikut serta dalam memasuki era kendaraan listrik yang ramah lingkungan dengan muncul penerbitan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle atau BEV).

Memang terdapat beberapa kelebihan jika menggunakan kendaraan listrik dibandingkan dengan konvensional. Berikut penjelasan tentang kelebihan kendaraan listrik ketimbang kendaraan konvensional.

Baca juga: Cocok untuk Anak Muda! Motor Listrik Molido DX11 Tampil Kece danPower 1500 Watt, Harga Lebih Murah dari Vespa

1. Mengurangi emisi gas buang

Keuntungan dalam mobil listrik yakni lebih ramah lingkungan karena pada kendaraan listrik tidak menghasilkan gas buang.

Berbeda dengan kendaraan konvensional bahan bakarnya menggunakan bensin yang berasal dari fosil dan menjadi minyak bumi.

Sedangkan minyak bumi yang berasal dari alam ini jika dipakai terus menerus akan menyebabkan habisnya sumber daya alam minyak bumi.

2. Mesin tidak bising

Penggunaan pada kendaraan listrik relatif lebih senyap dan tidak mengeluarkan suara.

Tidak bersuaranya kendaraan listrik ini disebabkan tidak memakai mesin melainkan memakai sistem motor yang ditenagai dari baterai.

Baca juga: Tampil Elegan Mirip Vespa Sprint, Motor Listrik Viar EV1 Tawarkan Harga Murah dan Performa Gahar

3. Minimnya biaya perawatan

Secara tidak langsung kendaraan listrik ini memiliki performa yang lebih tinggi dan minim perawatan.

Ini dikarenakan komponen yang dimiliki kendaran listrik tidak sebanyak kendaraan konvensional.

4. Isi ulang dimana saja
Pengisian energi pada kendaraan listrik saat ini di Indonesia sudah di dukung oleh pihak PLN.

Hingga saat ini PLN menyediakan 267 unit pengecasan yang bisa digunakan bagi pengendara listrik.

Bahkan kendaraan listrik ini juga dapat di dilakukan dirumah tanpa perlu repot lagi mengantri mengisi bensin.

Baca juga: Polres Sukabumi Larang Penggunaan Sepeda Listrik di Jalan Raya, Ini Sebabnya

5. Pajak murah

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 tahun 2022 untuk penggunaan mobil listrik bebas biaya BBNKB DAN PKB namun hanya perlu membayar 10 persen saja.

Selain itu, pajak tahunan kendaraan listrik juga lebih terjangkau juga karena insentif Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor untuk mobil pertama nol persen.

Beralih ke kendaraan listrik bukan hanya keputusan pribadi yang bijaksana, tetapi juga kontribusi nyata terhadap perbaikan lingkungan dan kesejahteraan umum

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News