INDONESIATREN.COM - Pasar Electric Vehicle (EV), terus menunjukkan persaingan ketat. Itu terjadi seiring dengan hadirnya beragam brand dan varian elektrifikasi.
Kabar terbaru, produsen otomtof raksasa ternama asal Jerman, Mercedes-Benz AMG, semakin menyemarakkan pasar EV.
Industri asal Bavaria ini menyiapkan kehadiran produk C-Series terbarunya berbasis elektrik, The New Mercedes-Benz C-Class EV.
Kabarnya, The New Mercedes-Benz C-Class EV merupakan pesaing serius produk industri EV terkemuka asal Amerika Serikat (AS), yakni Tesla Model 3.
Baca juga: Walaah, Apa yang Terjadi? Toyota Recall Jutaan Produknya,
Produk ini merupakan inovasi dan pengembangan seri-seri elektrifikasi Mercedes-Benz AMG sebelumnya. Misalnya, seri EQS dan komponen-komponen Seri S atau S-Class.
Rumornya, Mercedes Benz C-Class EV berkatagori Coupe empat pintu. Namun, gosipnya, penampilannya stylish tetapi tetap sporty.
Kabar lainnya, Mercedes-Benz AMG menempatkan The New Mercedes Benz C-Class ini sebagai produk Entry Luxury.
Sayangnya, Mercedes-Benz AMG masih merahasiakan spesifikasi dan kemampuan produk terbarunya tersebut. Bocorannya, model terbaru tersebut Mercedes-Benz AMG hadirkan pada akhir 2024 atau awal 2025. (*)