INDONESIATREN.COM - Pada Januari 2024, POCO M5s kembali mengalami penurunan harga.
POCO M5s merupakan HP Rp1 jutaan yang hadir dengan membawa berbagai keunggulan pada spesifikasinya, mulai dari kamera dan fitur lainnya.
Di bagian layar, POCO M5s membawa panel berjenis Super AMOLED berukuran 6,43 inci dengan refresh rate 60 Hz.
Resolusi yang ditawarkan HP ini mencapai 1080 x 2400 piksel dan sudah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 3.
Untuk sektor performa, POCO M5s mengandalkan chipset MediaTek Helio G95 dengan CPU Octa Core dan GPU Mali MC4.
Dengan chipset tersebut, HP Rp1 jutaan ini bisa menjajal game yang sering dimainkan banyak orang, seperti Mobile Legends dan Free Fire.
Chipset tersebut didukung dengan dua varian RAM luas, yakni 4 GB dan 6 GB.
Sementara untuk ruang penyimpanan internalnya bisa diperluas dengan microSD hingga 1 TB.
POCO M5s membawa empat kamera yang terdiri dari 64 wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, dan 2 MP depth
Sedangkan di bagian depan terdapat kamera beresolusi 13 MP yang dapat memberikan hasil selfie yang cantik.
Beralih ke daya, POCO M5s membawa baterai berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 33 W.
Untuk mengisi daya hingga 64 persen, HP ini diklaim hanya membutuhkan waktu 30 menit saja.
Baca juga: Momen Lucu Seekor Kucing Datangi Dealer Sepeda Listrik dan Ditawari Brosur, Begini Responnya
Sistem operasi yang dijalankan POCO M5s berbasis Android 12 dengan antarmuka MIUI 13.
Harga POCO M5s
- POCO M5s 4/64 GB: Rp1.699.000
- POCO M5s 6/128 GB: Rp1.989.999. (*)