INDONESIATREN.COM - Memasuki bulan Desember, suasana natal sudah mulai terasa di berbagai tempat dan kini telah banyak yang memasang atribut diantaranya pohon natal.
Video viral yang diunggah oleh akun TikTok @myloxylobrytes memperlihatkan tumpukan skripsi yang disusun dengan menyerupai pohon natal di sebuah universitas, Jakarta.
Tampak unik, pohon natal biasanya terbuat dari pohon cemara, tetapi ini terbuat dari bekas skripsi.
Susunan skripsi yang dibuat menyerupai pohon natal itu dihiasi dengan lampu dan tumpukan kado.
Baca juga: Profil dan Biodata Billie Eilish, Musisi AS yang Sedang Disorot Publik
Dalam unggahan, TikTok pada Selasa, 5 Desember 2023 itu, perekam video menceritakan pemandangan tak biasa yang telah ditemukan.
Mahasiswa tersebut telah selesai melakukan bimbingan skripsi keluar dari sebuah ruangan dan melihat tumpukan skripsi yang berwarna orange.
"Lagi pusing2 nya kelar bimbingan pas keluar ruangan dosen malah liat pohon natal dari skripsi," tulis keterangan video tersebut.
Selain disusun menyerupai pohon natal dengan ujungnya yang lancip, tumpukan skripsi itu dikelilingi lampu yang warna-warni.
Terlihat juga dalam video, ada beberapa kado yang telah disusun rapi di bawah pohon natal dari skripsi.
Mahasiswa tersebut dibikin bingung ingin menangis atau ketawa karena melihat tumpukan skripsi jadi pohon natal.
"sebercanda itu hidup dibikin bingung mau nangis atau ketawa liat tumpukan skripsi jadi pohon natal mana pas banget baru selesai bimbingan manifesting that mine will make it to the tree next year," tulis keterangan akun.
Video pohon natal unik yang dibuat dari susunan skripsi itu pun banyak dikomentari para warganet yang melihatnya.
Baca juga: Dulu Dihujat, Mantan Kekasih Kaesang Pangarep, Nadya Arifta Kini Sukses Jadi CEO
"pohon natal paling intelktual. setiap kedip lampunya memancarkan pengetahuan," ujar akun @myifn
"pohon natal pling mahaaal," tulis akun@CeChan.
"ngerjain ampek botakdgn gampangnya dijadiin pohon nata," kata akun @Liyanti02.
"Masih mending sih ini dijadiin pohon natal, gua pernah nemuin skripsi dijadiin bungkus gorengan," tulis akun@frd. (*)