INDONESIATREN.COM - Kondisi Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di Jalan Soekarno-Hatta (Soeta), tepatnya depan Perumahan Sanggar Hurip, Kota Bandung cukup menghawatirkan.
Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan mengatakan, kondisi JPO tersebut cukup berbahaya bagi pejalan kaki.
Pasalnya, kondisi JPO tersebut sudah berkarat dan anak tangga curam.
"Kondisi JPO tersebut memerlukan rekonstruksi, apalagi anak tangganya saat ini kemiringannya sudah 60 derajat," kata Tedy di lokasi pada Senin, 27 November 2023.
Selain itu kondisinya berkarat dan anak tangga curam, imbuhnya, JPO kurang penerangan jalan saat malam hari.
"Yang pasti ini harus segera dilakukan perbaikan, dari penerangan dan juga kemiringan anak tangga," ujarnya.
Dia juga meminta, perbaikan JPO didesain semenarik mungkin agar pejalan kaki mau melalui fasilitas tersebut.
"Ini saya harap bisa di desain semenarik mungkin atau bisa mengadopsi dari daerah lain jadi bisa menarik," ungkapnya.
Dia menyebutkan, agar revitalisasi JPO dapat terwujud, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung harus merancang anggaran khusus.
"Kita akan dorong agar di anggaran tahun 2024 ada perbaikan dan pembangunan JPO ini," tuturnya.(*)