INDONESIATREN.COM - Sebanyak 15 murid SDN Cidadap 1, Desa Limbangan, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, diduga mengalami keracunan, setelah menyantap jajanan makanan ringan di sebuah warung dekat sekolahnya, Senin, 13 Mei 2024.
Kapolsek Sukaraja, AKP Aguk Khusaini mengatakan, Selasa, 14 Mei 2024, korban yang diduga mengalami keracunan berjumlah 15 orang. Para murid ini sebelumnya diketahui telah membeli jajanan makanan ringan di sebuah warung, yang lokasinya dekat dengan gedung sekolah.
Baca juga: Puluhan Siswa SD di Sukabumi Diduga Keracunan Jajanan Anak
Tak lama setelah menyantap jajanan itu, yakni pada sekitar pukul 09.30 WIB, salah seorang murid perempuan mengeluh pusing dan mual. Guru kemudian membawa murid itu keluar dari ruang kelas, serta diberi minum air hangat dan teh manis.
“Dikarenakan tidak mau dibawa ke puskesmas, murid ini memilih untuk pulang. Kemudian dipulangkan atas izin gurunya, dan diantarkan ke rumahnya oleh guru tersebut,” kata Aguk.
Baca juga: Puluhan Warga Kabandungan Sukabumi Keracunan Massal Usai Hajatan
Saat itu, dilaporkan pula ada 14 murid lainnya yang diduga mengalami keracunan jajanan makanan ringan tersebut.
“Kemudian, Bu Tira (nama guru itu) menyiapkan air hangat dan teh manis untuk murid sejumlah 14 orang, karena khawatir kondisinya anak tidak membaik. Kemudian pihak sekolah, atas perintah Kepala Sekolah, (para murid itu) dibawa ke puskesmas, untuk segera ditangani secara medis,” tutur Aguk.
Menurut Aguk, keracunan itu diduga akibat makanan ringan yang dijual di warung sekitar sekolah itu.
“Sampel makanan ringan tersebut telah kita ambil untuk dibawa ke Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi, untuk di cek di BPOM,” jelas Aguk. (*)