INDONESIATREN.COM - Demi terciptanya geliat perekonomian, pemerintah menggulirkan beragam program pembangunan. Di antaranya, yang terangkum dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).
Tahun ini, Kementerian Pekerjaan Umum-Perumahan Rakyat (PUPR) punya hasrat dan misi besar dalam pelaksanaan berbagai PSN. Yaitu, menuntaskan 16 PSN
Mengutip beberapa sumber, Basuki Hadimuljono, Menteri PUPR, mencanangkan, sebanyak 16 PSN kelar pada Desember 2023.
Basuki Hadimuljono menyebut beberapa PSN yang targetnya tuntas tahun ini.
Baca juga: Asyik, PPN Gratis Bagi yang Ingin Membeli Rumah, Apa Kriterianya?
Antara lain, empat bendungan, masing-masing di Jabar, Sulawesi Utara, Banten, dan Lampung. Yaitu Bendungan Cipanas, Lolak, Karian, serta Margatiga.
Selain bendungan, lanjutnya, tahun ini, pihaknya pun menargetkan beberapa pembangunan ruas Tax On Location (TOL) tuntas.
Di antaranya, Kisaran-TebingTinggi, Serpong-Cinere, Cinere-Jakarta-Bogor-Ciawi) (Cinere-Jagorawi alias Cijago), dan Cimanggis-Cibitung.
Pak Bas melanjutkan, tahun berikutnya, yakni semester pertama, pihaknya menargetkan pembangunan sembilan PSN kelar.
Baca juga: Sambut Nataru 2023-2024, Kementerian PUPR Aktifkan Beberapa Ruas TOL, Ini Daftarnya
Kemudian, ungkap pejabat yang piawai bermain drum ini, memasuki semester II 2024, pihaknya mencanangkan penuntasan 15 PSN.
Lalu, sebanyak 42 PSN lainnya, imbuh dia, tuntas pada akhir 2024 atau awal 2025.
Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, menyatakan, berdasarkan data, hingga saat ini, pemerintah menggelontorkan dana Rp 1.442 triliun untuk menyelesaikan 173 PSN di berbagai wilayah tanah air.
Secara kumulatif, pada periode 2016-2023, ujarnya, pemerintah menggarap 201 PSN. (*)