Panbers

Harga Sejumlah Komoditas Bahan Pokok Jadi Lebih Murah Jelang Nataru

Jumat, 8 Dec 2023 23:45
    Bagikan  
Harga Sejumlah Komoditas Bahan Pokok Jadi Lebih Murah Jelang Nataru
Ipan Sopian/indramaayu.indonesiatren.com

Beberapa warga berbelanja kebutuhan .pada sebuah pasar tradisional.

INDONESIATREN.COM - Masyarakat, khususnya di Kota Bandung, bisa lebih bernafas lega. Pasalnya, menjelang Natal-Tahun Baru (Nataru) 2023-2024, harga jual sejumlah komoditas lebih murah.

Meiwan Kartiwa, Kepala Bidang Distribusi Perdagangan dan Pengawasan Kemetrologian Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, mengiyakan bahwa harga jual beberapa bahan pokok, kini, lebih murah daripada sebelumnya.

Komoditas-komoditas yang harga jualnya lebih murah, sebut Meiwan Kartiwa, antara lain, telur dan daging ayam.

Meiwan Kartiwa menuturkan, saat ini, harga jual telur pada level pasar tradisional yaitu Rp27.000 per kilogram. Harga itu, terangnya, lebih murah Rp3.000 per kilogram daripada periode November 2023.

Baca juga: Pengamat Komentari Pembangunan Stasiun Whoosh di Kopo: Lebih Baik Tembus ke Kertajati

Sedangkan harga jual daging ayam, tambahnya, kini Rp34.000 per kilogram.

Padahal, sambungnya, pada November 2023, harga jual komoditas itu lebih mahal Rp2.000 per kilogram atau Rp36.000 per kilogram.

Meski demikian, Meiwan Kartiwa menegaskan, karena berpotensi mengalami fluktuasi harga, pihaknya berkomitmen untuk terus memantau perkembangannya.

Pemantauan itu, ujarnya, sebagai upaya pihaknya mewujudkan terciptanya stabilitas harga beragam komoditas kebutuhan pokok.

Baca juga: Bulog: Negara Lain pun Sama seperti Indonesia, Harga Jual Beras Mahal

Tidak hanya itu, ungkapnya, pihaknya pun ingin memastikan bahwa tidak ada hal yang menjadi kendala pendistribusiannya. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News