INDONESIATREN.COM - Perekonomian Indonesia memang belum bergeliat seperti sebelum terjadinya wabah Covid-19. Selain itu, beragam dinamika turut memengaruhi ekonomi nasional.
Walau demikian, berdasarkan data Forbes, beberapa pekan menjelang berakhirnya periode 2023, ada 50 sosok taipan Indonesia yang super tajir karena hartanya bernilai puluhan miliar dolar Amerika Serikat (AS).
Hebatnya, kekayaan para sosok-sosok tajir melintir itu melesat 40 persen. Secara kumulatif, nilainya 252 miliar dolar AS atau setara Rp3.924 triliun. Nilai itu jauh melebihi nominal total kekayaan 2022, yaitu 180 miliar dolar AS atau sekitar Rp2.803 triliun.
Melejitnya pundi-pundi kekayaan para sultan itu karena adanya sejumlah aksi korporasi, seperti Initial Public Offering (IPO) atau penawaran saham perdana beberapa korporasi, utamanya sektor energi dan pertambangan.
Baca juga: Pemerintah Masih Bahas Sistem Penggajian Tunggal Bagi ASN,
Di antara ke-50 nama sosok terkaya di Indonesia versi Forbes, Hartono bersaudara, Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono, tetap juaranya.
Total kekayaan keduanya luar biasa fantastis, yakni 48 miliar dolar AS atau sektiar Rp747 triliun.
Di belakang keduanya, ada nama Prajogo Pangestu, pengusaha sekaligus raja petrokimia dan energi.
Nilai kekayaan sosok yang satu ini hanya berselisih 5 miliar dolar AS lebih rendah daripada Hartono bersaudara, yaitu 43,7 miliar dolar AS atau sekitar Rp680 triliun.
Baca juga: Ingin Tambah Koleksi Emas? Ini Momen Tepat, Harga Jualnya Merosot
Isi brankas Prajogo Pangestu semakin disesaki cuan setelah meraup laba besar pada dua korporasinya, Barito Renewables Energy dan Petrindo Jaya Kreasi.
Peringkat The Big Three terkaya yaitu bos pertambangan, Low Tuck Kwong. Sumber kekayaannya emas hitam.
Kini, sosok tersebut memiliki kekayaan bernilai 27,2 miliar dolar AS atau sekitar Rp423 triliun melalui mesin uangnya, adalah industri batubara, Bayan Resources.
Keluarga Widjaja selaku The Big Boss Sinar Mas, adalah sososk tertajir di Indonesia berikutnya. Nilai kekayaan bersihnya 10,8 miliar dolar AS atau setara Rp168 triliun.
Baca juga: Akhir Tahun Ini, OJK Rilis Regulasi Baru Soal Asuransi Kredit
Sedangkan Anthoni Salim, menempati ranking kelima tertajir di tanah air. Bos Salim Group ini memiliki kekayaan 10,3 miliar dolar AS atau setara Rp160 triliun.
Sumber kekayaannya adalah saham pertambangan tembaga dan emas, yaitu Amman Mineral Internasional. (*)