INDONESIATREN.COM - Kebanyakan orang menganggap air kelapa hanya untuk menyegarkan dan dapat menghilangkan dahaga setelah beraktivitas.
Namun, dibalik nikmatnya rasa air kelapa terdapat sejumlah manfaat bagi kesehatan bagi tubuh yang luar bisa.
Itu sebabnya air kelapa menjadi minuman alami kaya akan nutrisi yang mengandung antioksidan dan elektrolit dengan potensi untuk meningkatkan kesehatan.
Oleh sebab itu mari disimak ulasan tentang manfaat air kelapa dibawah ini.
Baca juga: Turunkan Berat Badan dan Haluskan Kulit! Ini Sederet Manfaat Superfood Oatmeal
Nutrisi dalam air kelapa:
Air kelapa yang mengandung beberapa vitamin dan nutrisi elektrolit penting untuk membantu fungsi tubuh Anda seperti kalium, natrium, dan kalsium.
Dalam satu cangkir 250 mililiter air kelapa tanpa pemanis tambahan akan mengandung:
- Kalori: 44
- Protein: 0,5 gram
- Lemak: 0 gram
- Karbohidrat 10,4 gram
- Serat: 0 gram
- Gula: 9,6 gram
1. Mencegah terjadinya batu ginjal
Dalam penelitian yang berjudul Prophylactic Effect of Coconut Water telah dilakukan uji coba pada tikus, uji coba tersebut mencegah kristal yang menempel pada ginjal.
Baca juga: Tidak Percaya Diri? Ini Dia Beberapa Bahan Alami yang Ampuh Hilangkan Bau Sepatu Tidak Sedap
Pasalnya kristal yang menempel pada kantung kemih ini jika tidak diobati akan menimbulkan pembentukan batu ginjal.
Selain itu kandungan air kelapa juga air kelapa dapat meminimalisir radikal bebas yang terbentuk akibat kadar oksalat.
2. Membantu menghilangkan dehidrasi
Kebanyakan orang air kelapa sering di minuman setelah beraktivitas berat seperti olahraga.
Pasalnya, dari beberapa penelitian kandungan elektrolit dari air kelapa menunjukan bahwa dapat membantu hidras khususnya seusai berolahraga.
Baca juga: Perlu Anda Waspadai! 4 Dampak Jika Tidak Menggunakan Sunscreen, Dari Kulit Gelap Hingga Penuaan Dini
Elektrolit kalium, natrium, dan magnesium juga berperan penting dalam daya tarik air kelapa.
3. Mengandung antioksidan
Air kelapa mengandung antioksidan seperti vitamin C dan beberapa senyawa fenolik yang membantu melawan radikal bebas dalam tubuh.
Radikal bebas dikenal dapat merusak sel-sel dan menyebabkan berbagai masalah kesehatan.
Dengan mengkonsumsi air kelapa secara teratur dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh Anda.
Baca juga: Tak Beri Restu ke Fadly Faisal, Haji Faisal Tegaskan Kasus Vanessa Angel dan Rebecca Klopper Berbeda
4. Mendukung Kesehatan Jantung
Kandungan kalium dalam air kelapa dapat membantu mengendalikan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.
Kalium bekerja untuk mengimbangi efek natrium, membantu merelaksasi pembuluh darah, dan mengurangi risiko hipertensi.
5. Menyehatkan Kulit
Air kelapa juga dapat membantu melawan jerawat karena sifat antimikrobanya, yang telah dilakukan sebuah studi awal tahun 2017.
Penelitian juga menunjukkan bahwa mengkonsumsi air kelapa dapat membantu sistem antioksidan Anda dengan menetralkan efek radikal bebas.
Baca juga: Kenali 5 Makanan yang Punya Serat Larut Tinggi
Kandungan vitamin C dalam air kelapa berperan dalam produksi kolagen, yang penting untuk kesehatan kulit.
Mengonsumsi air kelapa secara teratur dapat membantu menjaga kelembapan kulit, mengurangi keriput, dan memberikan tampilan kulit yang sehat.
6. Menurunkan kadar Kolesterol
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa air kelapa dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.
Ini juga dapat memberikan manfaat tambahan untuk kesehatan jantung dan sistem kardiovaskular.
Air kelapa tidak hanya menyegarkan, tetapi juga sangat bermanfaat bagi tubuh.
Dengan minum secara teratur, Anda dapat meningkatkan hidrasi, mendukung kesehatan jantung, dan memberi tubuh Anda nutrisi yang diperlukan.
Jadi, jangan ragu untuk menikmati segelas air kelapa setiap hari untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang optimal.