Panbers

Cek Harga Tiket Konser YOASOBI Terbaru di Jakarta 2024, Mulai 1 Jutaan Aja?

Ragam
Kamis, 30 Nov 2023 17:06
    Bagikan  
Cek Harga Tiket Konser YOASOBI Terbaru di Jakarta 2024, Mulai 1 Jutaan Aja?
Instagram @pkentertainment.id

Harga tiket konser YOASOBI di Jakarta 2024.

INDONESIATREN.COM - YOASOBI akan mengadakan konser terbaru di Jakarta pada 16 Januari 2024. Pertunjukan kali ini bertajuk "Asia Tour 2023-2024 YOASOBI Live In Jakarta". Berikut daftar harga tiketnya.

Kabar gembira ini diumumkan langsung oileh akun Instagram PK Entertaiment sebagai promotor konser YOASOBI di Jakarta nantinya.

Sebagai informasi, untuk Anda yang berminat menonton langsun konser ini, Anda bisa membeli tiketnya di Istora Senayan mulai 1 Desember 2024.

Lantas, berapa harga tiket konser YOASOBI di Jakarta 2024?

Baca juga: Ketua LSM Anti Narkotika Kalsel Diciduk Polisi Saat Diduga Konsumsi Sabu bersama Suaminya, Dijerat Pasal Apa?

Melansir dari akun Instagram yang sama, harga tiket konser band duo satu ini mulai dari Rp1 jutaan saja. Berikut rinciannya.

- CAT 3 (Numbering seating): Rp1.250.000

- CAT 2 (Numbering seating): Rp1.1350.000

- Festival (Free standing): Rp1.550.000

- Cat 1 (Numbered seating): Rp1.850.000

Baca juga: Ketua LSM Anti Narkotika Kalsel Diringkus Polisi Lantaran Diduga Edarkan Sabu, Netizen Heran: Kok Bisa?

Penting untuk digaris bawahi, harga di atas belum termasuk dengan pajak 15 persen, platform fee lima persen, dan biaya lainnya.

Namun, jika Anda membeli tiket CAT 1, maka Anda akan mendapatkan poster YOASOBI dan lanyard yang telah dilaminating.

Sementara untuk nomor kursi penonton CAT 1, 2, dan 3, akan diberikan kepada pembeli setelah melakukan transaksi pembayaran ke pihak panitia.

Di sisi lain, konser ini juga memberikan kesempatan untuk pengguna kursi roda yang turut ingin menyaksikan YOASOBI di Jakarta.

Baca juga: Apa Arti Kode 12 dan Kode 14 di Yamaha Aerox 155? Wajib Tahu Kalau Mau Motor Awet

Untuk melakukan pemesanan tiket pengguna kursi roda, Anda bisa langsung memesannya dengan menghubungi pihak promotor.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News