INDONESIATREN.COM - Bagi sebagian masyarakat Nusantara, buah Timun kerap disandingkan dengan topping lalapan atau sayur saat mengkonsumsi makanan berat.
Dibalik rasanya yang menyegarkan, Timun diakui memiliki sejumlah manfaat bahkan kerap dijadikan sebagai bahan dari berbagai jenis produk kesehatan dan suplemen.
Meskipun hanya sedikit memiliki rasa manis, akan tetapi Timun memiliki banyak penggemar bagi lidah orang Indonesia.
Pun dengan sedikit rasa pahit dimiliki, hal itu disebabkan karena adanya senyawa cucurbitacins yang berfungsi sebagai pertahanan diri dalam mengusir serangan dari serangga yang menempel buah Timun.
Untuk mengetahui lebih jauh, berikut beberapa manfaat yang terkandung pada buah Timun.
- Menjaga Dehidrasi
Buah Timun terdiri dari 95 persen air membantu untuk menjaga cairan di tubuh agar terhindar dari dehidrasi.
Kandungan air dalam buah Timun juga membantu metabolisme bekerja dengan baik, menjaga suhu tubuh, serta mampu mencegah penyakit ginjal.
- Menjaga Kesehatan Jantung
Dikutip dari Cleveland Clinic, kandungan Kalium dalam buah Timun bisa membantu menurunkan tekanan darah yang mampu mengurangi efek natrium.
Buah Timun bahkan dapat mengurangi kolesterol, menjaga kesehatan jantung dengan mencegah penumpukan lemak di dinding arteri.
Selain itu, buah Timun mengandung banyak serat, dialnsir dari Journal of Chiropractic Medicine menyatakan, bahwa makanan yang mengandung banyak serat dapat menurunkan risiko penyakit Jantung.
- Mengurangi Gula Darah
Dikutip dari American Diabetes Association, buah Timun adalah satu diantara buah yang sangat sedkit mengandung gula, bermanfaat untuk mengurangi kadar gula dalam darah.
Pasalnya, buah Timun yang memiliki banyak air dan serat, dapat membantu mengendalikan gula darah darah dan menambah nafsu makan.
Sebuah penelitian yang diterbitkan BioImpacts menemukan bahwa buah Timun juga bisa membantu mengurangi stress oksidatif dan mencegah komplikasi diabetes.
Namun penelitian tersebut diujicobakan pada hewan, sehingga diperlukan riset lebih mendalam.
- Menjaga Kepadatan Tulang
Buah Timun mengandung vitamin K, yang berfungsi membantu menjaga kesehatan dan kepadatan pada tulang selain kalsium.
Vitamin K merupakan salah satu vitamin yang mudah larut dalam lemak sehingga mampu menjaga kesehatan dan kepadatan pada tulang selain mampu mengatur kadar kalsium dalam darah.
Apabila kesehatan dan kepadatan tulang tetap terjaga,maka sudah dipastikan akan terhindar dari osteoporosis.
Baca juga: Catat, Bulan Depan, KCIC Seusaikan Tarif Tiket Whoosh, Jadi Berapa Ya?
- Menurunkan Berat Badan
Mengkonsumsi buah Timun ternyata mampu menurunkan berat badan, sehingga terhindar dari penyakit Obesitas.
Sebab, buah Timun memiliki kalori yang rendah serta kandungan air yang tinggi sehingga dapat membantu menekan rasa lapar.
- Melancarkan Pencernaan
Kandungan air pada buah Timun dapat membantu mencegah sembelit dan melancarkan pencernaan.
Kemudian, kandungan serat pada pektin, dapat mengontrol pergerakan usus dan mampu meningkatkan frekuensi buang air besar.
Pektin pada Timun mampu mempercepat pergerakan otot usus dan memberi makan bakteri baik untuk meningkatkan kesehatan pencernaan.
- Menjaga Kesehatan Otak
Satu diantara manfaat penting lainnya yaitu buah Timun juga membantu melindungi otak dari kerusakan yang disebabkan oleh faktor usia atau penuaan.
Baca juga: Polres Sukabumi Ringkus 20 Pengedar Narkoba, 34 Batang Bibit Pohon Ganja Diamankan
Hal ini atas peran dan fungsi dari kandungansenyawa fitesin yang terdapat pada buah Timun.
Senyawa ini juga dapat meningkatkan kinerja otak, meningkatkan daya ingat, dan menurunkan risiko terkena penyakit Alzheimer. (*)