Panbers

5 Manfaat Buah Semangka yang Baik bagi Kesehatan, Rasanya Manis dan Segar!

Gres
Jumat, 15 Dec 2023 22:41
    Bagikan  
5 Manfaat Buah Semangka yang Baik bagi Kesehatan, Rasanya Manis dan Segar!
Freepik/grmarc

Manfaat semangka bagi kesehatan tubuh.

INDONESIATREN.COM - Siapa yang tidak kenal dengan buah semangka? Simak manfaat buah semangka yang sangat cocok bagi kesehatan.

Buah semangka memiliki rasa yang manis dan segar. Selain itu, buah ini juga memiliki kadar air yang tinggi.

Tak hanya manis dan segar, buah semangka juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh yang luar biasa.

Buah semangka menjadi pilihan terbaik untuk dimasukan ke dalam pola makan sehari-hari.

Baca juga: Harus Tahu! Ini Dia 5 Manfaat Timun Rebus yang Baik Bagi Kesehatan Tubuh, Apa Saja Poinnya?

Penasaran dengan manfaat yang dikandung dalamnya? Berikut lima manfaat buah semangka yang dilansir Indonesia Tren dari berbagai sumber.

1. Mencegah dehidrasi

Semangka merupakan buah yang memiliki kandungan air yang tinggi yakni mencapai 92 persen.

Kandungan air yang ada dalam buah semangka dapat membantu memenuhi kebutuhan air dalam tubuh dan dapat mencegah dari dehidrasi.

2. Mencegah kanker

Buah semnagka mengandung senyawa likopen dan cucurbitacin E, dua senyawa ini diketahui memiliki efek anti kanker

Baca juga: Tidak Selalu Buruk, Ini 5 Manfaat Daging Kambing bagi Kesehatan

3. Mengurangi tekanan darah dan kolestrol

Buah semangka dapat mengurangi tekanan darah dan kolestrol karena mengandung asam amino yang disebut citruline.

Kandungan tersebut diyakini dapat membantu melebarkan pembuluh darah dan memperbaiki aliran darah. Hal ini memberikan manfaat dalam menurunkan tekanan darah.

4. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Buah semangka juga memiliki manfaat untuk memperkuat sistem kekekbalan tubuh.

Karena buah semasngka memiliki antioksidan tinggi yang disebut glutathione. Jenis antioksidan inin dapat melawan infeksi.

Baca juga: Tips dan Trik Jitu Atasi Rambut Rontok, Lakukan 3 Hal Ini Agar Dapat Tampil Lebih Percaya Diri!

5. Meringankan nyeri otot

Terakhir, buah semangka dapat mengurangi nyeri otot setelah berolahraga.

Manfaat ini ternyata diperoleh dari kandungan citrulline yang ada dalam buah semangka.

Demikian itulah lima manfaat buah semangka yang baik bagi kesehatan tubuh. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News