INDONESIATREN.COM - Sulit untuk membuang air besar atau sembelit menjadi kondisi umum yang dialami oleh sebagian orang dan bisa diatasi oleh minuman berbahan alami.
Sulit buang air besar atau sembelit membuat seseorang merasa tidak nyaman selama melakukan aktivitas karena gejala yang dirasa satu diantaranya perut kembung.
Tak ada frekuensi buang air besar untuk normalnya, karena setiap orang memiliki frekuensi yang berbeda-beda.
Dilansir dari Times of India, ada beberapa yang sulit untuk buang air besar hingga berhari-hari. Misalnya, tidak buang air besar lebih dari 3 hari dalam seminggu.
Baca juga: Segudang Manfaat Kesehatan dari Minyak Zaitun, Bisa Cegah Stroke!
Kondisi tersebut telah menjadi tanda bahwa seseorang mengalami susah buang air besar. Namun, ada beberapa minuman dari bahan alami yang bisa mengatasi sembelit ini:
1. Teh jahe dan mint
Obat sembelit yang pertama paling umum dan bermanfaat dari bahan dapur yakni jahe dan mint yang mengandung enzim yang kuat sangat baik untuk sistem pencernaan.
Jahe dianggap sebagai makanan hangat dan menenangkan perut. Minumlah teh jahe dengan mint sebelum atau seusai makan untuk mendetoks tubuh dan meringankan kondisi permasalahan dalam tubuh.
Baca juga: Simak 7 Cara Mengatasi Tremor yang Sesuai dengan Jenis-Jenisnya, Lansia Wajib Tahu!
2. Air lemon
Jeruk lemon mengandung banyak vitamin dan nutrisi yang menjaga keseimbangan tubuh. Air yang kaya akan vitamin C membantu pencernaan baik dan meningkatkan jalur pencernaan dalam tubuh.
Minumlah segelas penuh jus lemon segar secara rutin untuk menghindari masalah kesehatan.
3. Jus buah plum
Buah plum kerap disebut sebagai buah pereda sembelit alami karena mengandung banyak gula alkohol yang berfungsi sebagai pencahar yang efektif.
Baca juga: Pernah Mengalaminya? Ini 3 Tips Atasi Jantung Berdebar saat Minum Kopi
Buah ini juga dapat meredakan sakit perut karena kandungan serat yang tinggi pada buah plum dapat melunakkan feses.
Konsumsi berbagai minuman pelancar buang air besar atau sembelit aman dikonsumsi apabila tidak memiliki alergi terhadap bahan alami. Semoga bermanfaat. (*)