INDONESIATREN.COM - Jika Anda penggemar makanan keripik pedas, sebaiknya harus berhati-hati karena dapat mengalami beberapa penyakit yang berbahaya.
Meskipun cabe memiliki vitamin C dan antioksidan yang tinggi, serta capsaicin yang membunuh sel kanker, mengurangi resiko penyakit jantung, dan mengendalikan pencemaran mikroba pada makanan.
Namun, risiko terkena penyakit lambung akan meningkat, jika mengkonsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung cabe, seperti keripik pedas.
Dr. Ari Fahrial Syam, Sp.Pd, selaku ahli penyakit dalam dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, mengatakan "setiap orang memiliki kepekaan yang berbeda terhadap makanan pedas dan bagi orang yang menderita penyakit lambung seperti maag, disarankan untuk menghindari makanan atau cemilan yang mengandung banyak level pedas tersebut".
Baca juga: Pemanasan Global Semakin Terasa, Gletser Greenland Mencair Lima Kali Lebih Cepat
Dilansir dari website resmi fimela, berikut risiko penyakit akibat mengkonsumsi keripik pedas dalam jangka waktu yang sering.
1. Mengurangi sensitivitas lidah
Terlalu banyak mengkonsumsi keripik pedas dapat menyebabkan berkurangnya sensitivitas pada lidah dan bahkan, lidah menjadi tidak mengidentifikasi porsi makanan pedas yang dapat ditolerir dengan baik.
2. Gastritis
Mengkonsumsi keripik pedas dapat menyebabkan permukaan lambung rapuh dan akhirnya terluka karena peradangan, atau sebutan medisnya adalah Gastritis.
Baca juga: Memprihatinkan, Berikut 5 Fakta Menarik Terkait Sampah di Indonesia, No 4 Bikin Mencengangkan!
Gastritis adalah penyakit lambung yang disebabkan karena dinding lambung mengalami peradangan.
Maka dari itu keripik pedas dapat meningkatkan asam lambung dan sebaiknya Anda mengurangi kebiasaan itu, jika Anda pernah menderita penyakit maag.
3. Obesitas
Selain membuat Anda tidak bisa berhenti mengunyah, mengonsumsi keripik mempunyai efek yang buruk bagi kesehatan dan bisa menyebabkan obesitas.
Baca juga: 5 Manfaat Konsumsi Bubur Ayam Bagi Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui, Pecinta Bubur Wajib Simak!
Dalam kasus ini, Dr. Ari menyarankan untuk menggabungkan makanan pedas dengan makanan lain untuk mengurangi efek pedas dan rasa ketagihan yang berlebihan.
4. Insomnia
Sudah menjadi rahasia umum bahwa konsumsi makanan pedas, terutama keripik pedas, dapat menyebabkan insomnia.
Hal ini disebabkan oleh peningkatan suhu tubuh, yang menyebabkan detak jantung lebih cepat, yang mengganggu tidur yang seharusnya rileks.
Dari penjelasan risiko mengkonsumsi keripik pedas terlalu sering, menyadarkan kita bahwa segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik bagi Anda.