Panbers

Dipanggil Jadi Saksi Terkait Kasus Firli Bahuri Pekan Depan, Wakil Ketua KPK: Kita Ikuti, Kita Taat Hukum

Nusantara
Sabtu, 25 Nov 2023 10:41
    Bagikan  
Dipanggil Jadi Saksi Terkait Kasus Firli Bahuri Pekan Depan, Wakil Ketua KPK: Kita Ikuti, Kita Taat Hukum
Instagram/@official.kpk

Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak mengungkapkan akan memenuhi panggilan Polda Metro Jaya pekan depan untuk menjadi saksi terkait kasus dugaan pemerasan Firli Bahuri terhadap Syahrul Yasin Limpo.

INDONESIATREN.COM - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johanis Tanak mengungkapkan bahwa pihaknya akan memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya pada pekan depan.

Diketahui, Polda Metro Jaya telah menjadwalkan empat pimpinan KPK untuk diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan pemerasan Ketua KPK nonaktif, Firli Bahuri pada pekan depan.

"Sebagai warga negara, tentunya kita taat hukum. Kalau proses hukum seperti itu, kita ikuti," ucap Tanak dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih, Jakarta Selatan, 25 Oktober 2023.

Tanak menjelaskan sebagai aparat yang memiliki wewenang untuk memanggil, memeriksa, dan meminta keterangan dari orang lain, pimpinan KPK pun harus menghadiri panggilan ketika dipanggil oleh aparat penegak hukum lain.

Baca juga: Presiden Jokowi Menandatangani Keppres untuk Pemberhentian Firli Bahuri Sebagai Ketua KPK

Kemudian ia menerangkan sebagai pimpinan KPK harus patuh agar kasus hukum yang menjerat Firli dapat diungkap tanpa ada yang ditutupi.

"Sehingga ada suatu kepastian hukum bagi aparat penegak hukum dalam hal ini Polda Metro Jaya mengungkap suatu perkara tindak pidana korupsi," ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan bahwa pihaknya akan memeriksa empat pimpinan KPK terkait dugaan pemerasan yang dilakukan oleh Firli.

Empat pimpinan yang akan dipanggil oleh Polda Metro Jaya, yaitu Nawawi Pomolango, Nurul Ghufron, Johanis Tanak, dan Alexander Marwata.

Baca juga: Disebut Sebagai Pohon Kehidupan Bagi Masyarakat NTT, Simak Beberapa Fakta Menarik dan Manfaat Pohon Lontar

"Kami agendakan dalam agenda pemeriksaan minggu depan terkait pemeriksaan terhadap para pimpinan KPK RI," ujar Ade di Mapolda Metro Jaya.

Seperti diketahui, Polda Metro Jaya menetapkan Firli Bahuri sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo pada 22 November 2023 malam. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News