INDONESIATREN.COM - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Yudi Purnomo Harahap menanggapi soal penunjukan Nawawi Pomolango sebagai Ketua KPK baru menggantikan Firli Bahuri.
Yudi mengatakan, sosok Nawawi Pomolango tepat menjadi Ketua KPK. Pasalnya, dia mengaku sudah tahu kabasitasnya setelah bekerja sama selama dua tahun.
Belum lagi, katanya, Nawawi Pomolango berpengalaman sebagai hakim Tindak Pidaka Korupsi (Tipikor).
“Dalam sisi keilmuan, Nawawi mempunyai kompetensi tinggi karena merupakan mantan hakim tipikor,” kata Yudi kepada wartawan pada Sabtu, 25 November 2023.
Baca juga: Jokowi Copot Jabatan Firli Bahuri, Nawawi Pomolango Ditunjuk Jadi Ketua KPK Sementara
Selain itu pengganti Ketua KPK ini jauh dari kontroversi dan sosoknya yang jarang tampil di publik.
“Terpenting Nawawi jauh dari sosok kontroversi apalagi yang bersangkutan juga termasuk jarang tampil ke publik,” katanya.
Untuk menjadi pemimpin lembaga antirasuah, Yudi menilai Nawawi Pomolango memiliki banyak tugas.
Yudi memulainya terkait kepercayaan publik. Menurutnya, sosok Ketua KPK baru mesti mengembalikan kepercayaan publik kepada KPK.
Seusai Firli Bahuri menjadi tersangka dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo, KPK seakan menjadi ironi.
KPK sendiri merupakan lembaga yang bertugas memberantas korupsi. Sementara sosok di pucuk pimpinan melakukan tindakan yang semestinya diberantas KPK.
Namun Yudi memasrahkan semuanya kepada Nawawi Pomolango. Dia percaya, sosok itu bisa meningkatkan kinerja KPK.
Sebagai informasi, Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) telah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) Pemberhentian Sementara Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri pada Jumat, 24 November 2024 malam.
Baca juga: Wakil Ketua KPK Sampaikan Permintaan Maaf seusai Firli Bahuri Jadi Tersangka Kasus Dugaan Pemerasan
Dalam penandatanganan itu, Jokowi sekaligus menetapkan Nawawi Pomolango sebagai Ketua Sementara KPK.(*)