INDONESIATREN.COM - Perusahaan smartphone ternama yakni OPPO bersiap akan meluncurkan inovasi terbarunya yakni OPPO Pad Air 2.
Inovasi terbarunya itu akan diumumkan pada 23 November 2023 mendatang. Menjelang launching. tablet OPPO Pad Air 2 kini sudah bisa dipesan dengan pre-order.
Melansir dari Gazmochina, Oppo Pad Air 2 tersebut sudah bisa dipesan di situs online China. Pad Air 2 ini merupakan rebrand dari OnePlus Pad Go.
Berdasarkan informasi yang beredar, spesifikasi dari Oppo Pad Air 2 ini kemungkinan akan memiliki layar 11,5 inci.
Baca juga: Hindari Obesitas! Sederet Tips Mengurangi Konsumsi Gula Tambahan Mudah Tanpa Tersiksa
Layar tersebut akan dilengkapi dengan refresh rate 90 Hz dan dibekali menampilkan resolusi 2,4 K.
LCD akan menyaring 60% cahaya biru yang berbahaya dan mengurangi bahaya dibandingkan LCD biasa. Tablet ini juga dapat menyesuaikan suhu warna sehingga memastikan perlindungan mata.
Perangkat ini juga memiliki dukungan Dolby Atmos dengan membawa speaker quad stereo dan juga Dolby Atmos.
Untuk performa OPPO Pad Air 2 ini diharapkan akan dibekali dengan chipset octa-core Helio G99 dari MediaTek. Untuk jaringan ditawarkan opsi WiFi dan 4G LTE.
Baca juga: Intip 6 Khasiat Buah Semangka, Nomor 6 Bisa Bikin Kulit Glowing, Benarkah?
Kemungkinan untuk chipset akan dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB sehingga dapat menyimpan file berukuran besar.
Terkait fotografi, tablet ini akan dibekali dengan kamera belakang dan depan berkekuatan 8 MP.
Tak perlu khawatir akan kehabisan baterai, tablet ini diberi data dengan kapasitas 8000 mAh dan dilengkapi dengan pengisian daya cepat SuperVOOC 33 W.
Untuk soal merekam video, kamera dari OPPO Pad Air 2 diklaim akan merekam video dengan kecepatan 30 frame per second dengan resolusi 1080 piksel.
Baca juga: Heboh! Bus PSMS Medan Ditahan Oknum Suporter Persiraja, Rahmat Illahi: Saya Merasa Sedih
Mengenai harga, spesifikasi lengkapnya dan ketersediaan OPPO Pad Air 2 di pasar luas China atau di Tanah Air, nantikan peluncuran resminya pada 23 November mendatang. (*)