Panbers

Terduga Pengungsi Rohingya Buang Sampah Sembarangan di Sungai Malaysia, Justru Marah Saat Ditegur Warga

Sabtu, 9 Dec 2023 14:05
    Bagikan  
Terduga Pengungsi Rohingya Buang Sampah Sembarangan di Sungai Malaysia, Justru Marah Saat Ditegur Warga
X/@sosmedkeras

Terduga pengungsi Rohingya yang tidak terima ditegur warga karena membuang sampah di sungai Malaysia.

INDONESIATREN.COM - Geger, sebuah video memperlihatkan pengungsi Rohingya membuang sampah ke sungai di Malaysia.

Melansir akun X (dulu Twitter) @sosmedkeras, seorang pengungsi Rohingya itu ditegur oleh warga seusai membuang sampah sembarangan.

Namun bukannya mengakui atas kesalahannya, pengungsi rohingya itu justru membuat orang yang menegurnya geram.

Pasalnya, seorang perempuan dari kelompok pengungsi Rohingya, enggan mengakui kesalahannya dan membentak warga yang menegurnya.

Baca juga: Tanggapi Permintaan UNHCR Terkait Pengungsi Rohingya, Marshel Widianto Ikut Buka Suara

“Kenapa buang sampah ke sungai,” kata warga lokal menegur.

Kemudian pengungsi Rohingya itu beralasan, tidak ada tempat sampah di sekitar lokasi itu.

“Tak adeu tempat sampah,” jawab pengungsi Rohingya.

Sadar atas kesalahannya, pengungsi Rohingya sempat meminta minta maaf.

Baca juga: Puan Maharani Buka Suara Terkait Adanya Lonjakan Kasus Covid-19 di Indonesia: Pemerintah Harus Siap Antisipasi

"Sorry," katanya.

Tampak bahwa perekam terkejut dan marah ketika dia mendengar ucapan tersebut.

Ia juga menegaskan, tidak ada alasan untuk membuang sampah sembarangan.

“Betulkeuh atau salah perbuatan itu,” ucap perekam warga lokal menegur.

Baca juga: Kasus Covid-19 Mulai Melonjak di Indonesia, Kemenkes Minta Puskesmas dan Fasnyakes Gelar Vaksinasi

Di pertengahan kalimat yang diucap orang yang merekam, tampak pengungsi Rohingya berbicara memakai intonasi tinggi.

Ia berdalih, tidak ada tulisan yang melarang tindakannya di area tersebut.

“Tak ada tulisan pun,” ucapnya.

Setelah itu, ibu-ibu pengungsi Rohingya tersebut menyinggung supaya perekam berterus terang bahwa mereka tidak menyukainya.

Baca juga: Kasus Covid-19 Mulai Melonjak di Indonesia, Kemenkes Minta Puskesmas dan Fasnyakes Gelar Vaksinasi

Seketika, perekam terdengar geram karena ingin menegur, tetapi malah dia yang disalahkan.

Saat ini, video yang diduga pengungsi Rohingya membuang sampah ke sungai di Malaysia tersebut viral dan menjadi perhatian netizen.

"tolong di sebar luaskan ke grup WA pemerintah kita, buat mikir berkali2 lagi utk bantu warga rohingyahelah yg mayoritas klakuannya bener2 pada MINUS," tulis akun @MursidTri.

"tak tahu diuntung anjay, pasti yang di aceh bakalan gini juga nanti," ketik akun @UJunami.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News