INDONESIATREN.COM - Bagi sebagian orang, motor merupakan benda berharga yang memiliki jiwa. Tidak sedikit juga untuk mengeluarkan uang untuk merawatnya.
Apalagi bila menemukan motor keseyangannya dicoret-coret dan digambari oleh anaknya sendiri.
Hal tersebut dialami oleh motor kesayangan sang ayah seperti dalam unggahan Instagram @undercover.id pada Sabtu, 16 Desember 2023
Momen lucu ini direkam oleh ibu sang anak yang mencoret-coret motor milik ayahnya menggunakan crayon.
Baca juga: Dua WNA di Bali Tolak Mau Bayar Perawatan Kuku Gara-Gara Mahal, Netizen: Curiga Sudah Direncanakan
Awalnya, video tersebut terlihat anaknya sedang memegang crayon dan sedang mencoret pada bagian tangki motor. Bahkan sebagian bodi motor dipenuhi coretan.
Sang ibu yang memergoki perilaku sang anak, justru terlihat senang.
"Ini nak yang depan belom kecat, pake obeng biar lecet," ujar ibu yang sambil merekam tingkah sang anak.
"Ayo warna apa lagi, warna pink itu warna pink," lanjut sang ibu menyodorkan krayon yang berada di meja dekat motor.
Ibu itu juga terlihat senang sambil menyanyi melihat anaknya mencoret coret motor yang berjejer di dalam rumahnya.
"Warna pink belom, nanti papa kamu pulan, seneng banget pas dateng, pinternya anak ku," ujar ibu tersebut dalam videonya.
Bodi motor yang terlihat putih bersih kini penuh coretan anaknya. Apalagi bagian tangki nya makin terlihat jelas garisan besar dengan beragam warna karnya anaknya.
Di video selanjutnya, terlihat bapak sang anak terkejut oleh kondisi motor kesayangan tersebut.
Baca juga: MUI Haramkan Golput di Pemilu 2024, Begini Penjelasannya
"Loh kok di corett, corett, semua di coret coret," kata bapak terkejut melihat dua motor penuh warna coretan yang berjejer di dalam rumahnya.
Meskipun begitu sang ayah masih mengapresiasi tingkah lucu anaknya tersebut sembari menahan tangis dan menggendong sang anak ke motor yang sudah di coretnya.
Video yang telah disukai dari 12 ribu kali ini mendapatkan berbagai komentar dari netizen.
"Itu mamanya kenapa diam aja ga mencegah?, setidaknya bisa diajarkan kalo yang dia lakukan itu salah......senang liat suami susah apa gimana buk?," kata @edganzzz.
Baca juga: Prabowo Tak Mau Jadi Politisi Omdo yang Tak Bisa Tepati Janji: Saya Taruh Hitam di Atas Putih
"Mngkin menurut ibunya lucu dgn kelakuan anaknya seperti itu. Setidaknya dirayu dibujuk supaya nyoret²nya di tembok tetangga," ujar @diankusdiana17.
"Minimal dicegah Bu, disalurkan ke buku gambar.. malah ibunya yang ngedukung, hargai jg perasaan suaminya meskipun dia sabar tp itukan pakai uang dr keringat dia sendiri belinya, atau pun itu hoby dan kesukaannya," ungkap @belliaq.(*)