Panbers

Penting Disimak! Ini Waktu Ideal untuk Minum Air Putih dari dr Saddam Ismail

Gres
Sabtu, 6 Jan 2024 00:32
    Bagikan  
Penting Disimak! Ini Waktu Ideal untuk Minum Air Putih dari dr Saddam Ismail
Tangkap layar YouTube/Saddam Ismail

dr Saddam Ismail berikan waktu ideal minum air putih.

INDONESIATREN.COMAir putih memiliki peranan penting bagi tubuh karena ini menjadi satu diantara cara unutk tetap menjaga kesehatan.

Dengan minum air putih secara rutin dan sesuai takaran normal, membantu tubuh terhindar dari dehidrasi.

Tak heran apabila manusia dianjurkan minum air putih yang cukup sebanyak minimal delapan gelas atau setara dengan dua liter air putih per hari.

Melansir dari kanal YouTube Saddam Ismail, dr Saddam Ismail menganjurkan minum air putih untuk mencegah dehidrasi tubuh agar fungsi organ tubuh lainnya bisa berfungsi dengan baik.

Baca juga: Jaga Pola Hidup, Beberapa Bahan Alami Bisa Turunkan Kadar Gula Darah ala dr Saddam Ismail

Ia juga menjelaskan bahwa ada waktu-waktu tertentu atau waktu ideal yang sangat baik untuk minum air putih.

“Ada waktu-waktu yang baik buat minum air putih itu,” ucap dr Saddam Ismail yang dikutip pada Sabtu, 6 Januari 2024.

Berikut waktu-waktu yang baik untuk minum air putih dari dr Saddam Ismail:

1. Sakit

Ketika sakit dianjurkan untuk rutin minum air putih, misalnya saat demam, kondisi suhu badan tang tinggi dan metabolisme pun meningkat.

Baca juga: Alami Gigi Ngilu? Tenang, Ketahui Dulu Penyebab dan Cara Mengatasinya

Hal ini yang justru membuat tubuh kehilangan cairan karena banyak mengeluarkan keringat. Selain demam bisa saat saluran pencernaan terganggu.

Karena saat saluran pencernaan terganggu, gejala yang biasa dirasakan seperti muntah-muntah hingga buang air besar yang tentunya membutuhkan banyak air putih.

“Kalau tidak dilakukan, itu akan memperburuk penyakit yang dideritanya,” kata dr Saddam Ismail.

2. Sebelum dan bangun tidur

Baca juga: Apa Saja Ciri-Ciri dan Penyebab Polip Hidung? Ini Penjelasanya kata dr Chrisan Bimo

Saat hendak tidur sebaiknya untuk minum air putih setengah gelas saja dan disarankan untuk menggunakan air hangat tidak panas, karena seharian lelah beraktivitas yang mengeluarkan banyak cairan.

Ketika bangun tidur juga dianjurkan untuk minum satu hingga dua gelas air putih ini dimaksudkan untuk mencukupi kebutuhan cairan disaat semalaman tidak minum air.

3. Sebelum makan

Hal ini diperlukan biasanya untuk yang sedang melakukan program diet. Minum air putih setengah jam sebelum makan dengan segelas air putih.

Baca juga: Penting, Ini Makanan Tidak Terduga yang Bisa Menyebabkan Batu Empedu Menurut dr Saddam Ismail, Apa Saja?

Ini dilakukan karena menjaga nafsu makan agar tetap terkontrol jumlah asupan makanan yang masuk.

Demikian beberapa waktu tertentu yang disarankan dr Saddam Ismail untuk minum air putih. Semoga bermanfaat.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News